KPK: Pernyataan Megawati Bukan Ancaman, Justru Bukti Dukungan Penegakan Hukum

KPK: Pernyataan Megawati Bukan Ancaman, Justru Bukti Dukungan Penegakan Hukum
KPK: Pernyataan Megawati Bukan Ancaman, Justru Bukti Dukungan Penegakan Hukum
0 Komentar

“Lalu saya bilang, siapa itu Rossa? Katanya ininya KPK, tapi masa pakai masker, pakai apa namanya topi sing ada depannya iku. Iya toh? Berarti dia sendiri kan takut karena dia menjalani hal yang enggak benar,” ujar Megawati.

Ia juga mempertanyakan prosedur penyitaan yang dilakukan terhadap barang milik Hasto, termasuk buku catatan dan ponsel pribadi yang dipegang oleh Kusnadi. “Jadi mereka pikir ‘oh mungkin ada di dia’. Tapi kan harus ada prosesnya dong, enggak kaya ngono lho,” tambahnya.

KPK dan Pengawasan oleh Dewan Pengawas

Tessa menutup pernyataannya dengan menegaskan bahwa seluruh tindakan KPK diawasi oleh Dewan Pengawas. “Semua tindakan yang dilakukan oleh KPK, khususnya penindakan, akan dilaksanakan sesuai aturan hukum yang ada,” jelasnya.

Baca Juga:Panas Sedikit, Seru Maksimal! Review Jujur Infinix Note 40 Pro 5GDonald Trump Tunjuk Elon Musk untuk Efisiensi Pemerintahan: Pentagon Jadi Target Utama

Melalui tanggapan ini, KPK ingin memastikan bahwa pernyataan Megawati tidak akan memengaruhi independensi mereka dalam menjalankan tugas. Hal ini sekaligus menjadi penegasan bahwa semua proses penegakan hukum berjalan transparan dan akuntabel.

Meski ada kritik dari Megawati, KPK tetap berkomitmen untuk melanjutkan penyidikan kasus Harun Masiku dengan mengedepankan prinsip-prinsip hukum yang berlaku.

0 Komentar