Dunia Balap dan Industri Otomotif Kembali Bergeliat

Indonesia Cup Prix
0 Komentar

SUBANG-Ajang bergengsi H Putra Indonesia Cup Prix Tahun 2021 berlangsung seru. Ketua Umum PP IMI Pusat H. Bambang Soesatyo S.E., M.B.A membuka langsung gelaran otomotif di Subang, yang diikuti ratusan starter dari berbagai wilayah di Tanah Air dalam ajang Indonesia Cup Prix di Sirkuit Gery Mang.

Bamsoet sapaan akrabnya, dalam sambutan mengatakan, kehadirannya di Sirkuit Gery Mang Subang dalam rangka memastikan kejuaraan balap road race Indonesia Cup Prix 2021 berjalan dengan aman, tertib, disiplin.

Tak lupa Bamsoet menegaskan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. “Saya tahu saudara-saudara sudah tak sabar lagi ingin bertanding, ingin berlomba. Setelah selama ini kita dibatasi kegiatan karena kita memang harus menjaga diri kita, keluarga kita, dan lingkungan kita dari penyebaran Covid-19,” lanjutnya.

Baca Juga:Yang Mengejutkan dari Open Bidding Sekda, Asep Nuroni Menatap Kursi Sekda DefinitifMayat Terlilit Sarung Ditemukan Mengambang di Sungai, Berikut Ciri-cirinya

Bamsoet yang juga menjabat sebagai ketua MPR RI mengatakan, setelah ini akan ada kejuaraan nasional memperebutkan piala Presiden Republik Indonesia.

“Semoga saudara-saudara hari ini bisa keluar menjadi salah satu juaranya dan beberapa yang akan datang kita juga akan adakan kejuaraan nasional memperebutkan piala presiden, yaitu balap motor bebek piala presiden,” sambung Bamsoet.

Terakhir, ia mengucapkan selamat bertanding untuk semua pembalap yang hadir hari ini di ICP Subang 2021. “Ini adalah event atau kejuaraan yang kedua yang saya buka dengan komitmen protokol kesehatan dijaga dengan ketat, kemarin saya buka disentul dan hari ini (kemarin, red) di Subang,” imbuhnya

“Tetap jaga keselamatan. Juara memang penting, tetapi yang jauh lebih penting adalah keselamatan,” tutupnya

Sementara itu, Ketua IMI Korwil Subang Niko Rinaldo menyebut, ajang Indonesia Cup Prix ini menjadi satu stimulan untuk kembali menggerakkan industri otomotif di Kabupaten Subang.

“Seperti kita tahu, ajang balapan ini hampir satu tahun tak bisa dilaksanakan karena pandemi Covid-19. Kita juga memahami bagaimana keresahan mekanik, pebalap dan semua yang berkecimpung dalam dunia otomotif ini,” kata Niko

Tentu dengan adanya gelaran ICP di Kabupaten Subang, diharapkan dapat kembali menggairahkan roda perekonomian. Sebab, adanya ajang ini, juga sedikit banyaknya memberikan dampak bagi ekonomi seperti para pedagang dan UMKM, hotel dan penginapan di Subang juga banyak terisi oleh insan otomotif.

0 Komentar