SUBANG-Sejumlah pabrik melakukan berbagai upaya dalam pencegahan dan penanganan Covid-19. Pihak manajeman berusaha mencegah agar pekerjanya tidak terpapar Covid-19. Selain itu, memberikan perhatikan kepada pekerja yang terkena Covid-19.
Seperti yang dilakukan oleh PT Kwanglim YH Indah. Pabrik jenis padat karya itu berjuang melawan Covid-19.
Direktur Operasional PT Kwanglim YH Indah, Oto mengatakan, tercatat ada 1.300 pekerja di PT Kwanglim YH Indah. Dari jumlah itu diketahui ada 10 pekerja terpapar Covid-19.
Baca Juga:Perkuat Daya Tahan Tubuh, Berjemur Diyakini Cegah Covid-19Persiapan Hadapi Porprov Capai 80 Persen
“Di kita ada 10 orang, ada yang sudah bekerja kembali ketika selesai isoman (isolasi mandiri, red) dan ada yang masih proses isolasi,” katanya.
Oto menyampaikan, sudah memberikan data ke Dinas Kesehatan Kabupaten Subang mengenai pekerja yang terkena Covid-19.
“Sudah kita berikan laporan ke pihak Dinas Kesehatan Subang,” ujarnya.
Oto mengklaim, manajeman memberikan perhatian kepada pekerja yang terkena Covid-19 berupa obat-obatan.”Kita siap membantu, namun ada saja buruh pabriknya ketika di tanya mau dibantu apa malah tidak menginginkan bantuan,” jelasnya.
Sejauh ini PT Kwanglim YH Indah melakukan pengetatan protokol kesehatan di lingkungan tempat kerja. Saat masuk kerja diawali dengan pemeriksaan suhu tubuh. Selain itu, manajeman melakukan assessment untuk mengetahui aktivitas interaksi dengan orang lain.
“Merek mengisi lembar pertanyaan, apakah sedang merasa tidak enak badan, apakah ada kontak erat dengan Orang yang terpapar Covid-19. Yang kami lakukan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 di lingkungan pabrik,” katanya.(ygo/ysp)