Di Musim Hujan, Bi Nina Himbau Masyarakat Jaga Kesehatan

Di Musim Hujan, Bi Nina Himbau Masyarakat Jaga Kesehatan
Di Musim Hujan, Bi Nina Himbau Masyarakat Jaga Kesehatan
0 Komentar

SUBANG – Tingginya intensitas hujan di beberapa wilayah Jawa Barat menjadi perhatian Nina Nurhayati Anggota DPRD Provinsi Jabar dari Partai Nasdem ini dalam beberapa kunjungan silaturahim ke beberapa tempat selalu mengingatkan kepada warga untuk tetap menjaga kesehatan dan tentunya menerapkan protokol kesehatan selalu.

“Sekarang sudah mulai musim hujan tiap sore di wilayah Jawa Barat teu di Subang wae tos mulai hujan, bapa ibu jangan lupa untuk tetap menjaga kesehatan ya salah satu caranya dengan meminum air rebusan jahe seperti yang rutin di lakukan oleh suami saya mang Eep, terus oleh raga secukupnya minimal 30 menit sehari ya” Ujar Bi Nina sapaan akrabnya saat bersilaturahim dengan warga, Sabtu 15/10/2021.

Selain itu Bi Nina berharap warga tidak kendor untuk menerapkan Protokol Kesehatan kepada warga “Dan ingat kita ini masih dalam keadaan situasi pandemi jangan lupa 3 M apa itu memakai masker, sering mencuci tangan dan menjaga jarak, lebih baik kita mencegah dari pada mengobati untuk itu Bi Nina tetap kita saling mengingatkan ini kan untuk kesehatan kita bersama juga” pungkasnya. (rls/adv/Jni)

0 Komentar