Nasional – Hari Musik Naional diperingati setiap tanggal 9 maret. Awal mula tanggal tersebut dipilih adalah dari tanggal lahir komponis besar indonesia, Wage Rudolf Supratman atau WR Sipratman. Dilihat dari beberapa tinjauan sejarah menyatakan tanggal lahir sang pencipta lagu Indonesia Raya tersebut jatuh pada 9 Maret 1903.
Dilansir dari beberapa sumber untuk memeriahkan Hari Musik Nasional 2022, akan diselenggarakan konser musik virtual yang menghadirkan belasan artis dan penyanyi ibu kota. Konser ini akan dibuka oleh Presiden RI Joko Widodo. Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), menjadi tuan rumah pelaksanaan peringatan Hari Musik Nasional pada 7-9 Maret 2022.
Hari Musik Nasional 2022 muncul dari perjuangan WR Supratman dan memiliki sejarah yang lumayan panjang. Berkat dasar tersebut, pemerintah mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) No 10 Tahun 2013.
Baca Juga:Jelang Laga Persib Bandung VS Arema FC Malam Ini, Robert Nantikan Kabar Teja Paku Alam, Beckham Harapkan Poin PenuhTambah Canggih! Google Kembangkan Teknologi Kendalikan Perangkat Lewat Sentuhan Kulit!
Dalam suasana Hari Musik Nasional 2022 mari kita sama-sama mengingat kembali lahirnya peristiwa ini.
Pada Oktober 1928 berlangsung Kongres Pemuda II yang melahirkan Sumpah Pemuda di Jakarta. Pada malam penutupan, Supratman menyanyikan lagu Indonesia Raya secara instrumental di depan peserta kongres. Saat itulah untuk pertama kalinya Indonesia Raya dikumandangkan di depan umum. Semua yang hadir terpukau mendengarnya.
Kemudian tidak memakan waktu lama lagu tersebut tersohor di kalangan pergerakan nasional. Indonesia Raya juga dijadikan lagu kebangsaan pasca Indonesia merdeka. Namun sayangnya sang pemilik lagu tidak sempat merasakan hidup dalam kemerdekaan.
Berkat lagu Indonesia Raya, Supratman menjadi incaran polisi Hindia Belanda sampai jatuh sakit di Surabaya. Beliau meninggal pada 17 Agustus 1938. Beliau telah berhasil menjawab tantangan di masanya. Dia menciptakan lagu kebangsaan.
Semoga musisi-musisi indonesia dapat menjawab banyaknya tantangan zaman yang dialami saat ini.