175.000 KPM di Subang Terima BLT Minyak Goreng, Ini Jadwal Pencairannya

175.000 KPM di Subang Terima BLT Minyak Goreng, Ini Jadwal Pencairannya
YUGO EROSPRI/PASUNDAN EKSPRES SALURKAN: Antren Bantuan Langsung Tunai di Desa Wanareja yang disalurkan Kantor Pos Cabang Subang.
0 Komentar

Dijelaskan Arief, Kantor Pos mempunyai waktu hingga 10 hari kedepan untuk menggelontorkan dana BLT minyak goreng dan BLT Sembako kepada 175.283 KPM. Pemberian bantuan minyak goreng yang dirapel April, Mei, Juni 2022 yang perbulannya Rp100.000, juga dibarengi dengan pemberian bantuan sembako sebesar Rp200.000.

“Totalnya tiap KPM mendapatkan Rp500.000. BLT minyak goreng Rp300.000 dan Rp200.000 dari BLT Sembako bulan Mei 2022,” paparnya.

Arief mengimbau kepada para penerima BLT agar membawa dokumen yang dibutuhkan, guna pencairan dan agar dipercepat. Waktu yang diberikan Kantor Pos Pusat, untuk pendistribusian dana tersebut di Subang hanya 10 hari. “Kita minta kerjasamanya,” katanya.

Baca Juga:Hati-hati! Ini 5 Tanda Kamu Kecanduan HobiBenarkah Syekh Siti Jenar Putra Sunan Gunung Jati Cirebon? Simak Kisahnya

Sementara itu, Warga Desa Wanareja, Muniarah (50) mengaku senang mendapat Dua BLT sekaligus, yaitu BLT migor dan BLT Sembako. Naiknya harga minyak goreng, bisa tertanggulangi dengan BLT tersebut. “Alhamdulillah ada yang ngasih rezeki,” katanya.(ygo/vry)

Laman:

1 2
0 Komentar