Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Caringin Masih Stabil

Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Caringin Masih Stabil
0 Komentar

BANDUNG – Sejumlah kebutuhan pokok di pasar Induk Caringin masih stabil dan stok pun masih stabil. Diperkirakan akan ada kenaikan jelang lebaran.

Asep pedagang cabe dan cengek dipasar Induk Caringin, mengungkapkan dipertengahan Romadon ini stok barang masih banyak karena tengah panen raya.

Bahkan, menurutnya harga pun cenderung stabil, “harga masih stabil stok barang melimpah,”ujar Asep.

Baca Juga:Airlangga: Sinergi Musrenbang DKI-Pemerintah Pusat Bantu Pertumbuhan Ekonomi NasionalSempat Tersendat hingga 3 Jam, Arus Lalin Subang-Jalancagak Kembali Lancar

Menurut Asep, hari ini harga cabai kriting hijau dijual Rp15.000, Cabai Kriting merah Rp15.000-Rp20.000 dan harga cengek dijual Rp15.000-Rp17.000

“Kalau jelang lebaran biasanya ada kenaikan, kenaikan harga berkaca dari tahun kemarin sekitar Rp30.000-35.000 untuk harga cabai, sementara untuk harga cengek Rp45.000-50.000” jelasnya. (eko/idr)

0 Komentar