SUBANG-Dhia Salsabila (22), merupakan perempuan asli Subang pemilik Studio Kecantikan dieyelash.sbg. Dhia juga saat ini tengah menyandang status sebagai ibu muda dari satu putra laki-lakinya bernama Resan Sabda Benderang.
Ketika ditanyakan oleh tim Pasundan Ekspres dalam wawancara mengenai perasaan ketika harus mengelola suatu usaha dan mengurus sang buah hati dalam satu waktu, perempuan yang akrab disapa Bila ini, mengaku sempat kebingungan.
“Awal-awal kerasa banget bingung gak bisa ninggalin si kecil, tetapi di sisi lain aku juga gak bisa lost gitu aja sama usaha yang selama ini aku bangun meskipun aku sudah ada karyawan disana,” ungkap Bila, Rabu (20/4).
Baca Juga:Bukan Hanya Ceramah Keagamaan, Pesantren Ramadhan SD PIT Bhaskara Bahas Bahaya Kekerasan Hingga NarkobaAs-Syifa Tebar Manfaat di Bulan Ramadhan, Perkuat Silaturahmi dengan Masyarakat
Ia mengakui, hal ini jelas merupakan suatu tantangan yang baru bagi hidupnya, apalagi saat sedang bulan Ramadhan seperti saat ini.
Pasalnya, pada saat memasuki waktu menjelang lebaran, orang-orang yang hendak booking di studio kecantikan miliknya akan membeludak dan memaksa dirinya untuk lebih banyak lagi meninggalkan buah hatinya.
“Kebetulan juga anakku ASI jadi kalaupun aku kerja ninggalin anak per 2 jam sekalinya, aku harus tetep pumping dan kasi ASi aku ke rumah, jelas jadi tantangan,” imbuhnya.
Di sisi lain, pada usianya yang masih terbilang muda. Sosok Dhia Salsabila ini cukup menginspirasi banyak orang. Karena bisa memainkan dua peran sekaligus, yaitu pemilik usaha dan ibu bagi Resan.
Bila mengaku, sebelum usaha Studio Kecantikan miliknya bisa berdiri, 2018 lalu saat dirinya masih sekolah ia sudah mulai gemar berdagang. Seperti menjual keripik bahkan tempe goreng yang ia tawarkan dari kelas ke kelas.
“Aku udah mulai berdagang kaya jualan keripik di sekolah, bahkan sampai jualan tempe goreng keliling ke kelas-kelas. Sampai dapet modal buat jualan baju dan tas. Setelah lulus aku bisa buka usaha yang aku kerjain sampe saat ini, semangkin bangga,” bebernya.
Bagaimana bisa Bila tidak merasa bangga akan pencapaiannya sendiri, karena pasalnya di usia dia yang baru memasuki 22 tahun. Bila sudah memberikan lapangan pekerjaan bagi 3 karyawan yang bekerja di Studio Kecantikan miliknya.