Jangan Salah, Begini Tips Mencuci Celana Jeans yang Benar

ukuran elana pria
Jangan Salah, Begini Tips Mencuci Celana Jeans yang Benar
0 Komentar

Ragam Mayoritas orang pasti memiliki celana jeans di dalam lemarinya. Bukan hanya modelnya yang simpel dan tak tergerus oleh waktu, celana jeans juga mudah dicocokan dengan pakaian apa saja. Oleh karena itu, penting mengetahui cara mencuci celana jeans yang benar agar koleksi pakaian kamu ini dapat bertahan lama.

Cara mencuci celana jeans dengan benar

Sebagai busana primadona banyak orang, mencuci celana jeans tidak boleh dilakukan sembarangan. Hal ini dilakukan agar tidak merusak bahan celana sekaligus menjaga tingkat elastisitas celana. Supaya celana jeans terjaga kebersihan dan keawetannya, simak cara mencuci celana jeans dengan berikut ini.

1. Tidak mencampurkan celana jeans dengan pakaian kotor lain

Salah satu cara mencuci celana jeans dengan benar adalah tidak mencampurkan dengan pakaian kotor lain. Pisahkan pula jeans berwarna gelap dan terang terlebih dahulu sebelum mencucinya.

Baca Juga:Manfaat Perawatan di Baby SPA yang Harus DiperhatikanMudik Telah Berakhir, KAI Peringatkan Pemudik Dapat Membeli Tiket Alternatif 9-13 Mei 2022

Langkah ini dilakukan untuk menghindari kemungkinan jeans atau pakaian lain terkena lunturan warna jeans lainnya. Kemudian, cara ini juga penting untuk menghindari kancing jeans dan ritsleting tersangkut

2. Balikan celana jeans sebelum dicuci

Sebelum merendamnya dan dicuci memakai tangan atau mesin, balikkan celana jeans dengan bagian dalam di luar dan sebaliknya. Dengan hal tersebut, kemungkinan warna jeans luntur dan material melonggar menjadi lebih kecil. Jangan lupa mengancingkan kancing dan ritsleting sebelum mencuci jeans untuk melindunginya dari kerusakan.

3. Rendam celana jeans 

Jika kamu mencuci celana jeans dengan tangan, rendam celana di dalam air dingin yang telah dicampur dengan detergen. Gunakan detergen seperlunya. Hindari memakai detergen atau produk pembersih dengan pemutih.

Diamkan selama 30 menit sebelum dibersihkan. Setelah direndam, kamu bisa mulai menggosok bagian-bagian celana jeans, khususnya di bagian yang kotor atau bernoda.

4. Cuci jeans dengan kecepatan ringan jika menggunakan mesin 

Supaya lebih efektif dan efisien, kamu mungkin lebih memilih mencuci celana jeans memakai mesin cuci daripada secara manual. Apabila menggunakan mesin diusahakan jangan memasukkannya langsung atau mencampurnya bersama dengan pakaian lain.

Tuang detergen khusus mesin cuci secukupnya. Tidak disarankan memakai detergen atau produk pembersih dengan pemutih. Lalu, pastikan kamu mencuci jeans dengan putaran rendah dan air bersuhu 30 derajat Celsius.

0 Komentar