HEALTH-Menjaga kesehatan mental sama pentingnha dengan meperhatikan kondisi tubuh. Karena kesehatan mental yang diabaikan dapat menyebabkan rasa tidak bahagia dan stres.
Buruknya kesehatan mental, disisi lain, turut mempengaruhi cara berpikir dan relasi kita dengan teman dan keluarga.
Setiap orang tentu tidak ingin mengalami dampak-dampak tersebut karena akan membuyarkan cita-citanya untuk bahagia.
Baca Juga:Rekomendasi Menu Makan Siang Sehat dan SederhanaSepak Bola ndonesia Hadapi Thailand di Semifinal SEA Games 2021
Nah, supaya keinginan itu bisa terwujud ada baikya kita mulai merawat kesehatn mental. Inilah 4 cara menjaga kesehatan mental agar pikiran tetap positif.
4 Cara Menjaga Kesehatan Mental agar Pikiran Tetap Positif
1. Menyusun Jadwal Sehari-hari
Salah satu tanda irang dengan gangguan kesehatan mental adalah munculnya perasaan tersesat atau hilang arah. Jika dibiarkan, hal tersebut akan mengacaukan aktivitas sehari-harinya.
Supaya orang-orang yang mengalaminha bisa hidup lebih baik, mereka disarkan untuk menyusun jadwal sehari-hari. Cara itu akan membuatnya ketika bangun, memulai aktivitas, dan bergerak dengan cara yang tepat.
2. Mulai Berohlaraga
Siapa bilang olahraga hanya bermanfaat untuk menutunkan berat badan saja? Dibalik manfaat-manfaat itu, berolahraga juga membantu kita untuk menjaga kesehatan mental.
Untuk memilih olahraga demi kondisi mental yang sehat, pilihlah yoga, aerobik, menari, atau latihan interval intensitas tinggi.
3. Tetap Berelasi
Selalu terhubung dengan orang lain adalah kebutuhan psikologis setiap orang. Hal ini perlu dijaga agar kesehatan mental juga terawat. Berelasi bisa dilakukan dengan menghubungi teman dan keluarga, entah sekadar untuk chatting atau curhat.
4. Membuat Jurnal Rasa Syukur
Selain cara-cara yang sudah disebutkan, jangan lupa untuk bersyukur, ya ! Karena faktor ini baik untuk kesehatan mental. Setiap hal apapun yang disyukuri setiap saat mempunyai kekuatan untuk meningkatkan suasana hati dan kesejahteraan mental. (cdp)