Ragam – Apakah kamu pernah mendengar tentang aplikasi desain rumah? mendesain rumah sesuai dengan apa yang kita harapkan merupakan impian kebanyakan orang.
Kamu tidak perlu khawatir karena mimpi tersebut bisa diwujudkan dengan aplikasi desain rumah yang bisa di install di smartphone maupun pc.
Berikut ini rekomendasi aplikasi desain rumah untuk kamu yang sedang membangun rumah impian dari beberapa sumber yang telah dilansir.
Home Design 3D
Baca Juga:Ngeri! Tertidur di KRL Jadi Incaran Pelaku Pelecehan SeksualAmpuh! Tips Lolos Ujian Mandiri Masuk PTN
Aplikasi Home Design 3D adalah aplikasi desain rumah android. Tak beda jauh seperti namanya, fitur yang berada di dalamnya pun cukup beragam.
Seperti dari denah ruangan, aksesori interior, pola lantai, dan cat warna sampai motif dinding.
Bukan hanya itu, aplikasi desain rumah android ini juga bisa dibuat dalam 2 dimensi dan 3 dimensi.
Aplikasi Desain Rumah Houzz
Houzz merupakan salah satu aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan inspirasi dan membuat rancangan interior dari rumah kamu. Aplikasi Houzz juga hadir untuk smartphone dan PC sehingga kamu bisa dengan mudah untuk memakai aplikasi tersebut di mana saja dengan mudah dan cepat.
Floorplanner
Floorplanner adalah sebuah aplikasi yang membuat kamu bisa mendesain dan mendekorasikan rumah dalam bentuk 2 dan 3 dimensi. Aplikasi ini dapat digunakan secara online dan tidak perlu diunduh terlebih dahulu. Aplikasi ini memungkinkan kamu untuk membuat dan merancang floor plan dari rumah kamu dengan cepat.
HomeByMe
HomeByMe adalah salah satu aplikasi rancang rumah yang disediakan secara gratis untuk kamu. Aplikasi ini hadir dengan tampilan yang sangat unik dan menarik. Bukan hanya itu, dalam aplikasi ini juga tersedia katalog barang asli yang bisa dipakai untuk merancang interior rumah kamu agar terlihat lebih nyata.
Photo Measures
Salah satu aplikasi yang bisa memudahkan kamu dalam merancang rumah berikutnya adalah Photo Measures. Aplikasi ini bisa secara langsung membuat perhitungan dari foto yang sudah kamu ambil untuk mengukur panjang, lebar, tinggi hingga volume dari suatu benda. Aplikasi ini bisa kamu unduh pada AppStore dengan harga Rp140 ribu saja. (yni)