NASIONAL – Daftar harga mie instan terbaru Agustus 2022 dari berbagai merek Mie ini dapat menjadi acuan untuk membeli mie di pasar atau minimarket terdekat.
Seperti diketahui, belum lama ini beredar kabar mie instan naik 3 kali lipat dari harga biasanya, namun hal itu dibantah oleh Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan.
Dirinya memastikan bahwa harga mie instan tidak akan naik tiga kali lipat seperti kabar yang beredar di masyarakat Indonesia saat ini.
Baca Juga:5 Rahasia Pria yang Wajib Diketahui Wanita, Ampuh Jadikan Kamu PawangnyaRekomendasi Merk Obat Tidur yang Ampuh di Apotik Tanpa Resep Dokter!
“Mi instan tidak akan naik tiga kali karena gandum memang trennya naik, karena gagal panen di Australia yakni sekitar 67 juta ton gagal panen,” jelas Mendag Zulkifli Hasan seperti dilansir dari Antara via Jawapos usai meninjau harga kebutuhan pangan di Pasar Wates, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Jogjakarta, Kamis (11/8).
Daftar Harga Mie Instan Per Dus Agustus 2022, Mendag Bantah Naik 3 Kali Lipat
Untuk melihat Harga Mie Instan Terbaru 2022, baik harga mie Indomie dan mie instan lainnya per dus dan per bungkus, Pasundan Ekspres menyarankan agar mengecek situs pembanding harga, dengan klik situs resmi ini: Daftar Harga Mie Instan Agustus 2022
Dari berbagai sumber terpercaya, Harga Indomie di minimarket pun terpantau belum mengalami kenaikan yang signifikan.
LIHAT JUGA: Daftar Harga Susu Formula 1-3 Tahun dari 5 Merek Terbaik
Lalu, Direktur PT Indofood Sukses Makmur Tbk Franciscus (Franky) Welirang juga membantah kenaikan harga mie instan 3 kali lipat,
“Sampai Agustus dan September ini harga gandum tertinggi tiba di Indonesia, dampak kenaikannya juga tetap kecil. Nggak banyak pengaruhnya,” terang Franky di Jakarta, Rabu (10/8/2022) via timesindonesia.co.id
Di tempat berbeda, Mantan Sekretaris Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Said Didu, melalui akun twitter pribadinya juga turut merespon perihal kabar kenaikan harga Mie Instan,
Baca Juga:Catatan Harian Dahlan Iskan: Kepung CendolJabar Tuan Rumah Pesona, Ridwan Kamil: Inilah Wajah Kebhinekaan Indonesia
“Kok pemerintah sibuk sekali ngurusin, dan terkesan mendorong harga mie instan. Padahal jelas-jelas itu milik swasta,” tulus Said Didu lewat akun Twitternya, Selasa (9/8/2022).