SUBANG-Kacamata tak hanya menjadi alat bantu penglihatan, tetapi juga aksesoris penunjang gaya. Sebagian orang pun, sering menyesuaikan kacamata yang dikenakan dengan baju atau trend yang sedang berkembang.
Melihat ceruk bisnis ini, Optik99K Subang hadir dan fokus bergerak dipenjualan kacamata. Optik99K Subang menyediakan produk kacamata dengan model terbaru dan harga yang bersaing.
“Optik 99 Subang berdiri sejak tahun 2017, Optik99K kini adalah cabang dari Surabaya. Selain di Surabaya Optik99K juga memiliki cabang lain di Jakarta, Tanggerang, dan Jawa Barat,” ujar Refraksionis Optisien (RO) Optik99K Subang, Asep Zakaria.
Baca Juga:Es Teler Kantin Benpas, Minuman Segar Pelepas DahagaKaren Furniture Jual Produk Asli Jepara Berbahan Dasar Kayu Jati
Asisten Refraksionis Optisien , Aris Hermawan mengatakan, kacamata di Optik99K memilik produk kacamata dengan brand ekslusif dari Optik99K.
“Kalau produk kacamata untuk Optik99K itu sendiri brandnya PSNY retro namanya. Ekslusif hanya Optik99K yang memiliki brand tersebut. Dan biasanya di setiap cabang itu cuma ada dua merk saja. Itu yang membuat produk tersebut ekslusif intinya ya gak pasaran gitu”, jelasnya.
Tak hanya itu, Optik99K Subang juga menyediakan berbagai macam lensa kacamata. Karena saat akan membeli kacamata, salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah jenis lensa kacamata yang akan dipilih nantinya.
Ada banyak jenis lensa kacamata yang ditawarkan oleh Optik99K Subang seperti, lensa kacamata minus yang digunakan sebagai alat bantu untuk orang yang memiliki rabun jauh atau miopi, lensa kacamata plus yang diperuntukan untuk orang yang memiliki gangguan penglihatan jarak dekat atau hipermetropi.
Selain itu, ada lensa kacamata silinder digunakan untuk membantu orang yang memiliki gangguan astigmatisma atau suatu ketidaksamaan yang umum pada lengkungan mata.
Selanjutnya, ada jenis lensa kacamata anti sinar ultraviolet atau (UV) merupakan lensa bening yang dapat secara efektif menghalangi paparan radiasi dari sinar ultraviolet yang berbahaya.
Ada juga lensa kacamata anti radiasi yang di desain khusus untuk melindungi mata dari radiasi layar komputer, handphone, serta sinar matarahi, dan lensa kacamata photocromic yang merupakan kacamata bening yang dapat berubah warna menjadi gelap ketika terkena sinar matahari, guna melindungi mata dari paparan sinar UV yang berbahaya.