Sering Mengantuk Setelah Makan? Ternyata ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Sering Mengantuk Setelah Makan? Ternyata ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Sering Mengantuk Setelah Makan? Ternyata ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
0 Komentar

RAGAM– Kerap kali kita merasa kantuk setelah selesai makan, baik itu makan siang ataupun makan malam.

Hal ini dikarenakan banyaknya jumlah makanan yang dimakan. Padahal setelah makan, tubuh seharusnya menjadi lebih segar karna makanan yang dimakan dapat menjadi sumber energi pada tubuh.

Ternyata ada penjelasannya secara ilmiah, mengapa sering muncul rasa ngantuk setelah makan. Menurut Julia Zumpano, rasa kantuk setelah makan disebut dengan Somnolen postprandial. Kondisi tersebut disebabkan oleh faktor seberapa banyak porsi makan yang dimakan.

Cara Mengatasi Rasa Kantuk Setelah Selesai Makan

Baca Juga:Manfaat Buah Lemon yang Jarang Diketahui, Bisa untuk Bersihkan Perabotan Rumah?Cocok untuk Disantap Bersama Keluarga, Begini Resep Bubur Kacang Hijau dan Ketan yang Lezat

Salah satu cara untuk mengatasinya adalah dengan mengkonsumsi makanan yang tepat. Berikut ini beberapa makanan yang memberikan energi dan menghindari rasa ngantuk :

Pisang

Pisang adalah salah satu makanan terbaik yang menjadi sumber energi, maka dari itu pisang dijadikan makanan wajib bagi para atlet olahraga.

Pisang memiliki kaya akan karbohidrat kompleks, vitamin b6, potasium. Pisang juga dikonsumsi dengan berbagai cara, mulai dari memakannya langsung, dicampur jadi smoothie. Atau dicampurkan dengan oatmeal.

Lentil

Lentil adalah jenis kacang-kacangan berukuran kecil yang enak, Lentil kaya akan karbohidrat dan serat. Hanya dengan satu gelas lentil yang dimasak mengandung sekitar 15 gram serat dan36 gram karbohidrat.

Lentil sangat berguna untuk membangkitkan energi dengan mengisi Kembali simpanan zat besi,folat,seng dan mangan.

Oatmeal

Karbohidrat kompleks dalam oatmeal berarti sumber energi yang lambat terbakar. Oatmeal juga meningkatkan produksi serotonin yang dapat membantu kita mengelola stres dan meningkatkan fungsi belajar dan memori.

Yogurt

Yogurt memiliki kandungan karbohidrat dalam bentuk gula sederhana, seperti laktosa dan galaktosa. Ketika dipecah, gula tersebut dapat menyediakan energi siap pakai. Yoghurt Yunani atau Greek Yogurt bisa menjadi pilihan yang tepat. (yni)

0 Komentar