Jika wahana Trampolin, Playgoround, Mini Zoo, dan Mobil Buggy Rp 20.000. Kemudian wahana berkuda dibanderol dengan tarif Rp 25.000.
“Kenapa kita menyiapkan dan mengadakan wahana tersebut kita melihat pengunjung yang setiap hari berdatangan kesini, pengunjung tersebut kan tidak hanya dari kalangan ibu-ibu, makin kesini makin banyak pengunjung dari kalangan anak sekolah, keluarga, remaja juga banyak, dan ini juga merupakan salah satu permintaan pengunjung,” ungkapnya.
“Selain orang tua di sini bisa berkunjung, bisa selfie-selfie, anak-anaknya juga bisa bermain di wahana yang ada di Florawisata D’Castello ini,” tuturnya.
Baca Juga:Kwarcab: Pembuatan KTA Pramuka Sesuai Aturan, Akan Dilanjut Meski Jadi PerbincanganAnti Mainstream! Ide Kado Pernikahan untuk Pasangan Baru, Murah dan Bermakna
Terdapat banyaknya ragam wahana menarik di Florawisata D’Castello Subang, pengunjung jangan sampai melewatkan wahana photobooth 360 Derajat yang sedang viral ini.
Swafoto memang sudah biasa, namun ingin pose saat berfoto tetap terlihat unik dan berbeda? Yuk coba wahana 360 Derajat Ekperience di Florawisata D’Castlo Subang. Tentu hasilnya akan lebih menarik dan berbeda dari yang lainnya.
Florawisata D’Castello beroperasi mulai pukul 08.00 WIB – 17.00 WIB, beralamat di Jalan Palasari Dua – Babakan Gn. No 16, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang.
Untuk menikmati ragam spot poto terbaik dari Florawisata D’Castello Ciater Subang, pengunjung bisa membeli tiket seharga Rp30.000 untuk hari biasa dan Rp 40.000 untuk akhir pekan dan libur nasional.(cdp/ysp)