SUBANG-Sebanyak 900 vocher dikeluarkan PLN Subang, untuk 900 konsumen yang membeli Kompor induksi. PLN Subang mengklaim, setiap pembelian kompor induksi melalui OL Shop, akan mendapatkan vocher tambah daya listrik makismal 5.500 watt, hanya membayar Rp150.00 saja. Menggunakan aplikasi PLN mobile, nantinya tiap pembelian akan diberikan kode dan bisa didaftarkan.
Manager PT PLN ULP Subang, Madruji mengatakan, ada promo hingga Desember 2022. Bagi masyarakat yang mau membeli kompor induksi di OL Shop, akan mendapatkan vocher tambah daya makismal sampai 5.500 Watt. Jika harga kompor induksi Rp300.000 – Rp500.000 per unitnya, nantinya konsumen akan diberikan kode. Konsumen tersebut didaftarkan ke PLN mobile dan berhak mendapatkan vocher tersebut.
“Vouchernya hanya seharga Rp150.000 saja, tapi bisa menambah daya hingga 5.500 watt. Bayangkan, jika tidak ada promo, untuk menambah daya listrik dari 450W-5.500W saja bisa mencapai Rp5 jutaan,” katanya.
Baca Juga:Kawasan Resapan Air Subang Selatan Rusak, Aktivis dan Pemkab BertindakPopon Bebas Murni, DPD PAN Subang Tunggu Penetapan PAW
Dijelaskan Madruji, jika melihat dari estimasi yang ada, perbulannya bisa mencapai 100 orang yang mengikuti promo vocher, karena pembelian kompor induksi tersebut. “Estimasi, sampai 100 orang per bulan yang mengikuti program tersebut. Artinya, bisa mencapai 900 orang di bulan Januari – September,” ujarnya.
Saat ini, Madruji menuturkan, pihaknya gencar melakukan sosialisasi juga pemasaran pengembangan ke perumahan, warga, kecamatan dan lainnya. “Penggunaan kompor induksi lebih hemat,” katanya.
Madruji mengimbau kepada masyarakat, jika ingin mendapatkan program kompor induksi tersebut segera belanja kompor induksi di OL shop, yang telah berkerjasama dengan PLN. Nanti bisa mendapatkan vocher tambah daya listrik. “Segera manfaatkan, program ini hingga akhir tahun saja,” katanya.(ygo/vry)