Kapolsek Jalancagak ke SMK Negeri Kasomalang, Beri Arahan Soal Bahaya Kenakalan Remaja dan Narkoba

Kapolsek Jalancagak ke SMK Negeri Kasomalang, Beri Arahan Soal Bahaya Kenakalan Remaja dan Narkoba
0 Komentar

JALANCAGAK – Kapolsek Jalancagak beserta jajaran pada Jumat 30 September 2022 melakukan kunjungan dan berikan arahan kepada para pelajar yang ada di SMK Negeri Kasomalang.

Adapun arahan Kapolsek kepada para pelajar adalah isu terkait kenakalan remaja, tata tertib berlalu lintas, pelecehan seksual dan bahaya tentang narkoba.

Kapolsek Jalancagak Kompol Bony Yuniar AA Sip MH mengatakan bahwa tujuan dari kunjungannya adalah untuk memberikan pelajaran dan edukasi kepada para pelajar di SMK Negeri Kasomalang.

Baca Juga:Ketua KONI Lepas Cabor Muaythai Subang TC di BaliPengurus Cabang Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia Kabupaten Subang Resmi Dilantik, Kang Jimat: Pendidikan Harus Semakin Maju

“Memberikan pelajaran dan edukasi, mendorong pemahaman kepada siswa siswi bahwa mereka adalah generasi penerus bangsa,” kata Kompol Bony Yuniar.

Menurut Bony, kegiatan memberikan arahan ini adalah untuk mendorong para siswa dan siswi, terutama generasi muda untuk menghindari dan selalu waspada terhadap bahaya narkoba, bullyng, hoax, juga pengaruh paham radikal.

Menurutnya, generasi muda terutama para pelajar, harus mengisi waktunya dengan kegiatan-kegiatan positif yang bermanfaat dan mengembangkan kemampuan dan potensi yang ada dalam diri mereka.

“Mendorong dan memotivasi para pelajar agar senantiasa rajin belajar, rajin berkegiatan yang positif, seperti pengajian, PMR, Pramuka, LDK, dan lain- lain untuk menunjang pendidikan yang pokok” kata Bony Yuniar.

Bony juga mengatakan bahwa kegiatan berikan arahan kepada pelajar ini adalah dalam rangka untuk melaksakan arahan dan petunjuk dari Kapolres Subang AKBP Sumarni kepada seluruh Kapolsek dan jajaran PJU (Reskrim, Narkoba Lantas, Bimmas) dengan menyampaikan pesan Kamtibmas.

“Kegiatan arahan ini dilaksanakan atas perintah dari Kapolres Subang AKBP Sumarni kepada seluruh Kapolsek dan rekan-rekan PJU untuk sampai pesan Kamtibmas,” tuturnya. (yaya/idr)

0 Komentar