Jangan lupa untuk mengisi “answer key” untuk menentukan pilihan jawaban yang benar. Berikan juga besaran poin untuk soal tersebut.
Sedangkan untuk membuat soal isian singkat, kamu tinggal melakukan klik tombol add question dengan ikon (+) di sisi kanan pertanyaan.
Selanjutnya, isi kolom pertanyaan dengan soal isian singkat yang hendak diberikan. Ubah jenis soal menjadi “short answer” agar pesertanya dapat menulis jawaban singkat atas pertanyaan yang diajukan.
Baca Juga:Inilah Anime yang Rilis Tahun 2023, Tahunnya Anime IsekaiKetahui Penyebab Video TikTok Tidak FYP Ini, Buktikan Hasilnya, Langsung Viral
Lalu jika kamu mau membuat pertanyaan dengan jawaban lebih dari satu, tambahkan kembali pertanyaan dan tulis pertanyaan yang akan diajukan. Lalu, pada jenis soal ubahlah menjadi Checkboxes.
Isi kolom question dengan perintah soal. Sebagai contoh, “perhatikan beberapa peralatan berikut!”. Tambahkan gambar dengan mengklik tombol di sebelah kolom question dan unggah ke dalam soal.
Selanjutnya, berikan keterangan gambar dengan mengklik ikon titik tiga di sebelah kiri gambar. Masukkan beberapa pilihan jawaban yang benar. Jangan lupa untuk mengisi kunci jawaban. Di sini, pengguna dapat memilih lebih dari satu jawaban yang benar.
Langkah terakhir yang perlu kamu lakukan jika sudah menyelesaikan semua pertanyaan, kamu tinggal klik tombol “Send” yang berada di bagian kanan atas dan pilih link untuk membagikannya.
Jangan lupa untuk memilih “shorten url” agar tautan yang diberikan tidak terlalu panjang.
Terakhir, copy tautan formulir dan bagikan formulir kepada para peserta didik yang akan mengikuti kuis atau ulangan ini.