PASUNDAN EKSPRES – Jessica Mila dan Yakup Hasibuan akan menikah pada 5 Mei nanti setelah sebelumnya menjalani sejumlah prosesi adat Batak.
Salah satu prosesi adat tersebut adalah Mangain, Marhusio, dan Martupol.
Mangain adalah prosesi adat yang diberikan kepada Jessica Mila untuk memberikan marga kepada keluarga suaminya.
Prosesi ini bertujuan agar Jessica Mila dapat mengikuti adat Batak keluarga Yakup Hasibuan.
Baca Juga:Baca Manhwa ‘The Second Dawn’ Sub Indo Full Chapter Gratis Link di Sini!Baca Unquenchable Thirst Manhwa Sub Indo Full Chapter Gratis Link di Sini!
Oleh karena itu, keluarga Yakup Hasibuan memberikan marga Damanik kepada Jessica Mila, sehingga Jessica Mila dianggap sebagai anak kakak dari keluarga Yakup Hasibuan.
Selain itu, Jessica Mila juga melangsungkan ibadah partumpolom, yaitu salah satu tahap yang harus dilakukan dalam prosesi perkawinan adat Batak beragama Kristen.
Calon pengantin melakukan perjanjian pernikahan di hadapan pendeta gereja dan jemaatnya.
Proses ini bertujuan untuk mengumumkan secara resmi pernikahan kepada jemaat gereja.
Pada acara Martupol, calon pengantin melakukan pra-nikah dengan tujuan memastikan tidak ada keluhan atau keberatan dari jemaat gereja.
Acara ini juga melibatkan tukar cincin sebagai simbol pernikahan.
Jessica Mila dan Yakup Hasibuan akan resmi menjadi pasangan suami istri setelah menjalani pemberkatan pernikahan pada 5 Mei mendatang.