Pasundan Ekspres – Mungkin masih banyak generasi milenial yang belum mengetahui HP jadul Nokia 6630 Second Edition.
Sebab, HP jadul Nokia 6630 Second Edition dikeluarkan hampir 20 tahun lalu atau sekitar pada November 2004.
Nokia 6630 Second Edition berbasis 3G dengan tampilan layar yang lebih bening daripada ponsel produk Nokia sejenisnya.
Baca Juga:Cara Menyimpan Bayam Agar Tetap Hijau Meski Tanpa KulkasLiburan Seru di Wahoo Waterworld : Simak Daftar Harga dan Cara Pembelian Tiket
Nokia 6630 Series 60 merupakan Second Edition. Sebab, ponsel ini mempunyai macam-macam fitur tambahan yang tidak ada pada Series 60 edisi pertama dengan berbagai pengembangan yang dilakukan pada interface.
Ponsel ini adalah Nokia Symbian UI60 yang mempunyai resolusi 176×208 piksel dengan berat 127 gram serta dimensi 110×60×20,6 mm.
Respons layar juga lebih cepat sehingga kemampuan prosesor yang dipakai lebih baik daripada produk sebelumnya.
Untuk segi layarnya sendiri, ponsel ini berukuran 2.1 inch dan mempunyai tipe layar TFT dengan 65.000 colors yang akan memperlihatkan warna yang tajam dan jernih.
Layar tersebut menjadi tampilan yang cukup unik untuk fungsi di dalamnya termasuk menonton video dan bermain game.
Flashback HP Jadul Nokia 6630 Second Edition
Nokia 6630 difasilitasi dengan kamera internal 1,3 MP yang bisa mengambil 6 gambar sehingga bisa merekam banyak suasana penting juga bisa merekam video sampai durasi 1 jam.
Untuk merekam video tersebut harus langsung disimpan ke memori RS-MMC.
RS-MMC yang marak di pasaran memakai tegangan 3 volt. Sedangkan RS-MMC pada tipe HP tersebut menggunakan tegangan 1,8 volt.
Baca Juga:7 Tempat Wisata Gratis di Jakarta, Banyak Spot Foto InstagramableRekomendasi Tempat Makan di Chillax Jakarta, Cocok untuk Habiskan Akhir Pekan
Kamera depan perangkat ini menggunakan sensor yang bukan hanya berfungsi untuk selfie tapi untuk video call.
Desain ponsel ini terdiri dari slot kartu SIM di samping bodi, penyangga SIM mini dan komponen. Memori eksternal 64 MB card dan memori Internal 10MB, slot MMC RS-DV.
Ponsel ini memakai baterai Li-Ion berkapasitas 900 mAh dengan type BL-5C.
Untuk koneksi, perangkat ini mendukung teknologi GSM/UMTS yang dapat digunakan untuk transmisi data dengan kecepatan maksimal 384 kbps.
Termasuk yang memiliki kualitas unggulan pada masanya sebab ari kapasitas kamera dan mesin terbilang bagus.
Menurut kabar yang beredar, ponsel ini akan dijual kembali dengan tampilan yang berbeda.
Namun harus menunggu informasi dari pihak terkait karena perusahaan Nokia sangat jeli dan cerdas dalam memasarkan produk terbarunya.