PASUNDAN EKSPRES-Menjelang pemilu 2024, pihak Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Subang melakukan perekaman KTP elektronik secara Masif.
Pihak dinas melakukan layanan jemput bola dan sosialisasi untuk datang untuk pembuatan KTP elektronik pun digaungkan. Di Subang ada 6 UPTD dan alat perekam yang bisa melayani perekaman KTP.
Kepala Bidang pendataan dan Kependudukan Disdukcapil Subang Iwan Firmansyah mengatakan, perharinya 300-400 warga Subang melakukan perekaman termasuk para pelajar yang sudah memenuhi syarat untuk membuat KTP.
Baca Juga:Bupati Ruhimat Berharap Revitalisasi Alun-alun Benteng Pancasila Dibangun Sesuai SpesifikasiSiswa SMKN 1 Subang Observasi Potensi 144 Desa, Hasilnya Dipamerankan dalam Gebyar Panen Karya
“Termasuk ke sekolah – sekolah kita gencarkan, karena mereka merupakan pemilih pemula,” katanya.
Sekretaris Disdukcapil Subang Ahmad Fauzi mengatakan, perekaman warga Subang sudah mencapai 80 persen.
“Termasuk perbaikan untuk pemadanan data ya,” pungkasnya.(ygo/ysp)