PASUNDAN EKSPRES – Wisata Perahu Kalimas Surabaya menjadi salah satu pilihan wisata yang menarik di Surabaya.
Berbeda dengan wisata lainnya yang hanya beroperasi pada siang hari, Wisata Perahu Kalimas malah mengundang pengunjung pada sore hingga malam hari.
Meskipun begitu, hal ini tidak mengurangi minat para wisatawan untuk menjelajahi Keindahan Kalimas.
Baca Juga:Alun-alun Surabaya: Tempat Wisata yang Instagramable dan GratisRekomendasi 7 Tempat Wisata Surabaya Terbaru 2023: Destinasi Menakjubkan yang Cocok untuk Berburu Foto Elegan
Warga lokal dan para wisatawan yang berada di Surabaya kini dapat menikmati keindahan malam yang romantis dengan menaiki perahu di Sungai Kalimas.
Harga tiket Wisata Perahu Kalimas tergolong sangat terjangkau bagi para pengunjung yang ingin merasakan sensasi ini.
Dengan hanya membayar Rp 4.000 per orang dari Taman Prestasi dan Rp 10.000 dari Monumen Kapal Selam (Monkasel), wisatawan sudah bisa menikmati pengalaman yang tak terlupakan.
Tiket yang dibeli dari Monumen Kapal Selam (Monkasel) juga sudah termasuk akses ke Monumen Kapal Selam dan Museum Pendidikan.
Proses pemesanan tiket juga sangat mudah. Pengunjung hanya perlu mengunjungi website resmi http://tiketwisata.surabaya.go.id/ untuk memilih tanggal dan jam kunjungan yang diinginkan.
Wisata Perahu Kalimas beroperasi mulai pukul 15.00 hingga 21.00 WIB. Setiap harinya, terdapat beberapa sesi perjalanan yang dapat dipilih oleh pengunjung.
Dalam satu sesi perjalanan, Wisata Perahu Kalimas dapat mengakomodasi hingga 24 orang wisatawan.
Baca Juga:Kapan Diberlakukan Lampiran Sertifikat Pendidikan Mengeudi Sebagai Syarat Pembuatan SIM? Ini JawabannyaKata Siapa Ribet? Begini Cara Urus BPKB Kendaraan yang Hilang, Gak Lama!
Meskipun demikian, jam operasional dan harga tiket dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pengelola.
Saat ini, terdapat dua rute perjalanan yang dibuka bagi para wisatawan yang ingin merasakan sensasi Wisata Perahu Kalimas.
Rute pertama dimulai dari Monumen Kapal Selam – Museum Pendidikan – SIOLA – Monumen Kapal Selam.
Rute ini merupakan rute terpanjang yang melintasi Air Mancur Patung Suroboyo, Taman Skate & BMX, dan Pasar Apung.
Sedangkan rute kedua dimulai dari Taman Prestasi – Museum Pendidikan – Taman Prestasi. Rute ini lebih pendek dan melewati Taman Ekspresi dan Pasar Apung.
Selama perjalanan, pengunjung juga berkesempatan untuk berfoto dengan latar belakang deretan lampion dan lampu-lampu cantik yang mempercantik tepian Kalimas.