SUBANG-Pemerintah Kecamatan Jalancagak terus berupaya untuk menciptakan lingkungan yang bersih. Dengan lingkungan yang bersih maka masyarakat menjadi sehat dan lingkungan pun nyaman.
Salah satu upaya yang dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang bersih yakni dengan kegiatan patroli sampah. Kurangnya kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan, membuat Pemerintah Kecamatan Jalancagak harus aktif melakukan penanganan.
Upaya yang dilakukan Pemerintah Kecamatan Jalancagak untuk membersihkan sampah tersebut guna mengurangi pencemaran lingkungan dan menyadarkan masyarakat terhadap dampak buruk sampah.
Baca Juga:Pemuda Persis Subang Siapkan Kader MumpuniKapolres Ultimatum Pengedar Narkoba, Akan Lakukan Tindakan Tegas
“Kegiatan patroli sampah ini merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh Kecamatan Jalancagak,” ungkap Jalancagak, Aris Ristian ST MSi kepada Pasundan Ekspres, Senin (24/7).
Dalam pelaksanaan patroli sampah ini petugas kebersihan dibantu aparatur pemerintah menyusuri sejumlah ruas jalan sekitar yang terlihat banyak sampah.
Pemerintah Kecamatan Jalancagak juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan. Imbauan itu dalam spanduk larangan membuang sampah sembarangan di sepanjang jalur di Jalancagak.
Selain itu, pemerintah Kecamatan Jalancagak berencana membuat inovasi program OPAH atau Ojek Sampah. Permasalahan sampah memang menjadi masalah yang perlu segera diatasi.
“Melihat permasalahan sampah yang terjadi di Kecamatan Jalancagak bahkan di setiap daerah memiliki permasalahan yang sama, yang pasti permasalahan sampah ini harus diselesaikan secepatnya. Saya sangat berkeinginan untuk membuat Kecamatan Jalancagak ini bersih, sehat dan nyaman,” ungkapnya.
Dalam pelaksanaannya program OPAH ini akan bekerjasama dengan orang yang mengerti IT berbentuk seperti aplikasi. Sistem kerjanya seperti aplikasi ojek online tapi ini ojek sampah. Masyarakat yang ingin membuang sampah akan dimudahkan dengan cara mengklik melalui aplikasi dan petugas sampah akan mengambilnya ke rumah.
Program OPAH ini diharapkan bisa menjadi solusi bagi masyarakat yang ingin hidup simpel dan sehat. Diharapkan inovasi ini dapat meningkatkan perekonomian dan membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar.(acp/ysp)