PASUNDAN EKSPRES – D.O EXO akan kembali menyapa penggemar di film The Moon, yang akan rilis di bioskop Indonesia pada 9 Agustus 2023.Film Korea di bawah rumah produksi CBI Pictures ini turut menggandeng Kim Hee Ae dan Sol Kyung Gu sebagai pemeran utama.
Menariknya, The Moon telah memulai proses produksi sejak tahun 2021 lalu. Film bertema science fiction ini bercerita tentang ekspedisi pertama Korea Selatan menuju bulan.Segera tayang di bioskop Indonesia, yuk simak terlebih dahulu sinopsis dan pemain film The Moon berikut ini.
Sinopsis The Moon menceritakan tentang eksplorasi pertama Korea Selatan dengan wahana luar angkasa berawak menuju bulan.Sebagai seorang astronot, tentu saja Sun Woo (D.O EXO) bahagia karena terpilih sebagai salah satu orang Korea pertama yang akan mendarat doo terbunuh yang disebabkan oleh kecelakaan angin Matahari. Sehingga membuat Sun Woo harus bertahan hidup dan merasakan terdampar di Bulan sendirian tanpa bantuan siapa pun.
Baca Juga:Resep Es Kul Kul Pisang Coklat Bubuk Buat Ide Jualan, Mudah BuatnyaOppo Reno 10 Spesifikasi dan Harga, Rilis 8 Agustus 2023
Di sisi lain, Jae Guk (Sol Kyung Gu) adalah mantan kepala pusat antariksa. Ia berusaha untuk menyelamatkan Sun Woo yang berjarak 384.000 kilometer dari bumi.Siapa sangka, ternyata misi yang sedang dijalankan Sun Woo sebenarnya adalah intrik politik. Karakter Moon Young (Kim Hee Ae) direktur umum NASA adalah salah satu dalang di balik intrik politik tersebut. Lantas, apakah Sun Woo akan selamat kembali ke bumi?
The Moon adalah film karya sutradara ternama Kim Yong Hwa. Selain diarahkan oleh sutradara kenamaan, The Moon juga turut diramaikan oleh artis papan atas Korea berikut ini:
- D.O EXO sebagai Hwang Sun Woo yang merupakan seorang astronot astronaut Korea Selatan pertama yang berhasil mendarat di Bulan.
- Sol Kyung Gu sebagai Kim Jae Guk adalah mantan kepala pusat antariksa yang berusaha keras menolong Sun Woo.
- Kim Hee Ae sebagai Moon Young didapuk memerankan karakter direktur umum NASA.
- Sedangkan Hong Seung Hee,Park Byung Eun, dan Jo Han Chul berperan sebagai staff pusat antariksa di jajaran pemain pendukung.