PASUNDAN EKSPRES – Resep nugget bubble crumb adalah sajian nikmat yang praktis, dan banyak disukai anak-anak. Karena kemiripannya, banyak yang menyebut olahan dari ayam ini sebagai nugget bubble crumb fiesta.Bahkan, sebagian orang justru mencari resep nugget kanzler atau cara membuat nugget crispy.
Langkah 1 : Haluskan ayam, bawang putih, dan daun bawang menggunkan chopper. Setelah tercampur rata, sisihkan ke dalam wadah.
Langkah 2 : Masukkan semua bahan, seperti telur hingga bumbu penyedap rasa ke dalam adonan ayam tadi. Aduk sampai merata.
Baca Juga:Resep Chicken Tenders Seenak Buatan KFC, Camilan yang Bikin NagihResep Nasi Bakar Ayam Suwir untuk Jualan, Buatnya Gampang
Langkah 3 : Setelah itu, pindahkan adonan ke loyang kotak berukuran 18cm atau 20cm yang sebelumnya telah diolesi minyak. Padatkan dan ratakan adonan.
Langkah 4 : Kukus adonan nugget selama sekitar 25-30 menit sampai matang. Selanjutnya, dinginkan terlebih dahulu sebelum dikeluarkan dari loyang.
Langkah 5 : Setelah dingin, potong-potong adonan sesuai selera. Lalu, celupkan ke dalam campuran larutan tepung terigu. Kemudian ke bubble crumb hingga tertutup semuanya. Dinginkan dulu di kulkas selama minimal satu jam.
Langkah 6 : Panaskan wajan berisi minyak, lalu goreng nugget bubble crumb ke dalamnya. Setelah matang atau berubah warna, segera angkat dan tiriskan.
Langkah 7 : Susun nugget bubble crumb ke atas piring saji, sebelum dihidangkan dengan sepiring nasi hangat. So, yummy!