BKP di Sirnamanah, Praja Utama IPDN Kembangkan Webdesaku

Praja Utama IPDN
0 Komentar

Dalam kesempatan ini juga Praja IPDN melakukan peluncuran terhadap hasil olahan yang telah dibawa oleh masyakat pelaku UMKM untuk kemudian diolah dan diunggah ke Webdesaku. Masyarakat Desa Sirnamanah pun sangat antusias dengan hadirnya Webdesaku ini, terutama untuk bagian e-commerce yang nantinya akan dikelola oleh perangkat Desa Sirnamanah.

Bangkit pun berharap, inovasi kegiatan MISA-KU dapat menjadi pemantik dan penggerak dalam pengoptimalan penggunaan Webdesaku dalam peningkatan BUMDes di Desa Sirnamanah. “Diperlukan juga peran aktif dari perangkat desa serta semua pelaku UMKM dan masyarakat desa pada umumnya. Sehingga Webdesaku khususnya di Desa Sirnamanah dapat menjadi media dalam mewujudkan digitalisasi penyelenggaraan pemerintahan desa sebagaimana slogan Praja IPDN yakni Desa Cerdas Sirnamanah Bersinar,” katanya.(ad/sep)

0 Komentar