POLSUB Fasilitasi Pemeriksaan Kesehatan Gratis Bagi Lansia di Rawalele Subang

POLSUB
0 Komentar

SUBANG-Politeknik Negeri Subang (POLSUB) bersama Direktorat Jendral (Dirjen) Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) memfasilitasi pemeriksaan gratis untuk para lansia di Desa Rawalele.

Melalui kerjasama dengan UPTD Puskesmas Rawalele, sebanyak tiga dosen dan beberapa mahasiswa POLSUB memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan secara cuma-cuma berupa tekanan darah, kolesterol, asam urat, dan gula darah. Pemeriksaan kesehatan itu digelar belum lama ini (02/11).

Kegiatan yang diikuti puluhan bapak ibu lansia tersebut merupakan kegiatan lanjutan dari pembentukan Komunitas Lansia Bebas Demensia (LABASIA) beberapa mingu sebelumnya. LABASIA sendiri merupakan sebuah komunitas yang fokus terhadap peningkatan pelayanan kesehatan kepada para lansia dalam memantau dan meningkatkan derajat kesehatan para lansia, khususnya di daerah Kampung Rawalele.

Baca Juga:Perkuat Hubungan Ulama dan UmaraPanti Laras Butuh Uluran Tangan, Konsen Sembuhkan Pasien ODGJ

“Untuk kegiatan yang kami agendakan adalah pemeriksaan kesehatan gratis, latihan deep breathing relaxation, dan menulis cerpen,” Novian Mahayu Adiutama, koordinator Pemberdayaan Berbasis Masyarakat POLSUB.
Sehingga, dengan adanya program tersebut, kegiatan yang didanai oleh Dirjen Vokasi Kemendikbudristek tersebut bisa menjadi wadah untuk UPTD Puskesmas Rawalele dalam menjalankan program khusus yang berfokus pada pemecahan masalah demensia, serta memantau kesehatan lansia demensia.

Bahkan, salah satu bidan desa, Eyet Turhaeti, yang juga ikut serta dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa laporan kunjungan para lansia ke UPTD Puskesmas Rawalele kepadanya bisa mencapai target dan para peserta sangat antusias untuk datang konsultasi ke Puskesmas.”laporan keluarga para lansia pun sangat bagus, bapak-ibu mereka saat ini rutin untuk latihan napas dalam dan menulis cerpen setiap harinya,” ujar Eyet.

Menurut dia, pantauan yang dilakukan olehnya juga terbantu oleh Kader Poswindu, khususnya dalam berkoordinasi bersama para lansia untuk terapi.

“Kami sangat terbantu, biasanya di pagi hari banyak lansia yang sering terapi. Terima kasih kepada semua yang sudah membantu,” ujar Ibu Ani Nuraini, salah satu kader Poswindu di Rawalele.

Maka, agar supaya kegiatan yang telah dilaksanakan seperti pemeriksaan kesehatan gratis, terapi pelatihan deep breathing relaxation dan menulis cerpen, serta kunjungan lansia ke UPTD Puskesmas Rawalele bisa terdokumentasi dengan baik, seluruh informasi terkait hal tersebut diarsipkan ke dalam buku derajat kesehatan milik UPTD Puskesmas Rawalele. Hal itu akan sangat berguna dalam memantau kesehatan lansia demensia yang sebagian besar tidak hadir dalam kunjungan Posyandu Lansia biasa.

0 Komentar