Jelang Idulfitri 1445 H, PLN UP3 Purwakarta Meresmikan 8 SPKLU Baru di Cipali dan Cipularang

Jelang Idulfitri 1445 H, PLN UP3 Purwakarta Meresmikan 8 SPKLU Baru di Cipali dan Cipularang
Jelang Idulfitri 1445 H, PLN UP3 Purwakarta Meresmikan 8 SPKLU Baru di Cipali dan Cipularang
0 Komentar

“Kami mengapresiasi pengelola Rest Area Km 72A Tol Cipularang, pimpinannya, Pak Jimmy Leo Tjandra yang mendukung penuh pembangunan SPKLU ini. Bahkan, beliau memiliki gagasan luar biasa, yaitu ingin membangun 100 SPKLU, baik itu bekerja sama dengan PLN maupun dengan pihak swasta,” ujarnya.

Dengan begitu, lanjutnya, usai Lebaran nanti masih akan ada penambahan SPKLU, termasuk di wilayah Kota Purwakarta yang saat ini baru memiliki SPKLU di Halaman Kantor PLN UP3 Purwakarta.

“Masih kan terus kami kembangkan ke depan,” ucap Joy.

Senada, Direktur Rest Area Km 72A Tol Cipularang Jimmy Leo Tjandra menyebutkan, pihaknya terus berinovasi untuk memberikan layanan terbaik kepada para pengunjung Rest Area Km 72A Tol Cipularang.

Baca Juga:Bangun Infrastruktur Kelistrikan, PLN Dukung Blanakan Jadi Sentra Perikanan Jawa BaratGowes Berkah Menyambut Ramadhan Bersama Srikandi PLN dan YBM PLN Purwakarta

“Terbaru, kami bekerja sama dengan PLN UP3 Purwakarta membangun lima SPKLU dan saat ini sudah bisa melayani para pengguna mobil listrik. Jadi, untuk para pemudik jalur Tol Cipularang yang menggunakan mobil listrik tak perlu khawatir lagi,” kata Jimmy. 

Sementara itu, General Manager PT PLN UID Jabar Susiana Mutia memastikan kesiapan PLN UID Jawa Barat turut menjaga kelancaran dan keandalan pasokan listrik selama kegiatan Idulfitri 1445 H.

“Hari ini dengan bangga PLN UID Jawa Barat hadir dan berperan serta dalam mudik pelanggan 2024, khususnya untuk para pemudik yang menggunakan kendaraan listrik.  PLN UID Jawa Barat secara serempak menghadirkan 50 SPKLU baru pada 23 titik rest area di jalur mudik 2024,” ujar Susiana. 

Ke-50 SPKLU ini, sambungnya, terintegrasi dengan aplikasi Charge.IN dan juga New PLN Mobile. “Untuk mendukung Mudik Lebaran 2024, PLN UID Jawa Barat telah mengoperasikan 200 unit EV Charger di 141 lokasi SPKLU yang tersebar di 27 Kabupaten/Kota,” ucapnya.(rls/Jni)

0 Komentar