Seri Belajar Filsafat Pancasila 9

0 Komentar

Makna ISLAM (secara harfiah) adalah “menyelamatkan diri, orang lain, dan sesuatu dari segala sesuatu yang mengganggu dan membahayakannya sehingga dia aman dan damai.” ISLAM” itu menciptakan kedamaian di antara semua makhluk Allah.”ISLAM adalah perwujudan iman yang ada di dalam hati. Pelakunya adalah muslim yaitu orang yang menyelamatkan diri, orang lain, dan sesuatu dari segala sesuatu yang menggangu dan membahayakan. jadi ISLAM adalah “menyelamatkan diri dari azab Allah agar terhindar dari murka, siksaan, dan neraka-Nya dengan melaksanakan semua perintah-Nya dan meninggalkan semua larangan-Nya.
Makna IHSAN (secara harfiah) adalah “berbuat atau melakukan kebaikan terhadap diri sendiri, orang lain, dan sesuatu sehingga menjadi baik, mendapatkan kebaikan, dan menghasilkan kebaikan. IHSAN itu perwujudan iman yang tinggi yang diwujudkan dalam bentuk kebaikan. Segala sesuatu yang dilakukan yang dipandang baik dan memberikan kebaikan yang lebih, menurut adat, kebiasaan, atau menurut agama, disebut ihsan. Pelakunya adalah muhsin, yaitu orang yang berbuat baik, yang memberikan kebaikan yang lebih bagi siapa pun, dan bagi apa pun. IHSAN adalah “berbuat baik atau melakukan perbuatan baik yang lebih sehingga tercipta kebaikan dan kemaslahatan bagi siapa pun dan bagi apa pun. Contoh: membuang duri dari jalanan.
Jadi seorang Muslim adalah orang yang: 1) MAMPU MENGAMANKAN dirinya, sesamanya, lingkungannya (hewan, binatang, tumbuh-tumbuhan, dan alam seluruhnya) dari segala hal yang membahayakan semuanya. 2) MAMPU MENYELAMATKAN semuanya itu dari hal-hal yang membahayakan dirinya, orang lain dan lingkungannya. 3) MAMPU BERBUAT BAIK dan melakukan serta melahirkan kebaikan bagi dirinya, sesamanya, dan lingkungannya. Semua yang dilakukannya akan menyebabkan dia aman dan selamat dari azab Allah dan mendapat keridaan-Nya.
Sehingga seorang yang beragama, yang memahami makna dari agamanya, maka dia akan memahami betul bahwa ajaran agamanya membawa kepada kedamaian. Jelas ketika kita memahami sila Ketuhanan Yang Maha Esa adalah esensinya adalah bagaimana kita menjalankan agama kita masing-masing dengan damai, menghargai dan menghormati perbedaan serta mengembangkan sikap toleransi dalam kehidupan beragama. Menebar kedamaian menjadi salah satu kewajiban pemeluk agama. Inilah makna beragama yang berkeadaban.

0 Komentar