Hari Lebaran, Jalan Raya Subang – Bandung Sepi

Hari Lebaran, Jalan Raya Subang - Bandung Sepi
0 Komentar

SUBANG – Tahun ke dua melewati lebaran di masa pandemi Covid 19, jalan raya Subang – Bandung tidak seperti lebaran tahun-tahun sebelumnya.

Jalanan tampak lenggang, hanya satu atau dua motor dan mobil sesekali lewat, tidak sepadat biasanya.

Pada lebaran tahun-tahun sebelum ada pandemi, hari lebaran seperti sekarang jalan raya Subang-Bandung biasanya sangat padat. Tak jarang kemacetan juga sering terjadi di beberapa titik.

Baca Juga:Tak Gelar Salat Idul Fitri di Alun-alun, Warga Subang Tetap Antusias Salat di Masjid Lingkungan Masing-masingJelang Takbiran, Petugas Pos Penyekatan Tangkuban Parahu Amankan 96 Botol Miras yang Dibawa Pengendara

Namun pemandangan itu tidak terjadi pada tahun ini. Seorang pedagang oleh-oleh Yati (41) menyebut jika ini merupakan lebaran ke dua dirinya harus mengelus dada. “Jika biasanya kan momen lebaran rame a, sekarang boro-boro a, ada yang ngopi aja alhamdulilah,” ungkapnya.

Warga Ciater, Yayan (38) juga mengungkapkan hal yang sama, tidak seperti dua tahun sebelumnya, jalan raya Subang-Bandung nampak lenggang dampak dari penyekatan.

“Ya bisa dilihat sendiri, sepi begini,” tukasnya. (idr)

0 Komentar