Baznas Subang Gelar Khitanan Massal dan Santunan Bagi Santri Dhuafa

Baznas Subang
YUGO EROSPRI/ PASUNDAN EKSPRES Santunan dan Khitanan massal digelar dalam HUT ke-21 Baznas.
0 Komentar

Sekertaris Daerah Kabupaten Subang, Asep Nuroni mengatakan, Kiprah Baznas Kabupaten Subang sudah tidak diragukan lagi. Baznas Kabupaten Subang layaknya Unit Gawat Darurat (UGD). Peran Baznas sangat penting untuk membantu masyarakat dan siap sedia jika diperlukan, ditambah respon cepat yang diberikan. “Mewakili dan apresiasi dari Bupati Subang, Baznas Layaknya UGD selalu ada saat dibutuhkan, cepat dan juga tidak diragukan kiprahnya,” katanya.

Pemerintah Kabupaten Subang, sangat berterimakasih terhadap Baznas Kabupaten Subang, yang sudah mengcover permintaan masyarakat yang membutuhkan, dikarenakan Pemerintah Daerah Kabupaten Subang juga memiliki keterbatasan untuk membantu masyarakat. “Alhamdulillah Baznas bisa mengcover. Ini wujud terimakasih kita acungi jempol untuk Baznas Kabupaten Subang,” katanya.

Salah satu anak peserta khitan, Asep mengaku sangat bersyukur dengan acara yang digelar Baznas Kabupaten Subang. “Sakit sedikit. Alhamdulillah sudah bisa disunat. Terima kasih Baznas Kabupaten Subang,” ujarnya.(ygo/vry)

Laman:

1 2
0 Komentar