SUBANG-Anggota MPRRI Fraksi Partai Demokrat Dapil Jabar IX, Linda Megawati, SE., M.Si kembali melakukan kegiatan Sosialisasi 4 Pilar (Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika) ke-II Tahun 2022.
Dalam Sosialisasi 4 Pilar itu, Linda menyapa sejumlah masyarakat Kelurahan Dangdeur, Minggu (17/4).
Menyapa masyarakat bagi Linda menjadi tanggungjawab yang harus dilaksanakan. Masyarakat perlu mendapat pemahaman yang kuat mengenai 4 Pilar.
Baca Juga:Cara menghilangkan Bau Ketiak yang MenggangguBahaya Terlalu Sering Mengkonsumsi Makanan Cepat Saji
“Kami tak henti-hentinya mensosialisasikan 4 Pilar yakni Pancasila, UUD 194, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika,” ungkap Linda.
Dalam kesempatan itu dia menyinggung mengenai pentingnya persatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Sesuai dengan Sila Ketiga yakni Persatuan Indonesia.
“Sikap kebangsaan yang saling menghormati perbedaan dan keberagaman masyarakat dan bangsa Indonesia perlu kita pertahankan,” ungkapnya.
Dia mengatakan, dalam Sila Ketiga Pancasila tersebut juga dijelaskan bahwa Persatuan Indonesia bernafaskan semangat kebangsaan yang melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia yang senasib dan sepenanggungan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Sila Persatuan Indonesia pada prinsipnya menegaskan kebangsaan Indonesia bukalah kebangsaan yang sempit dan berlebihan melainkan kebangsaan yang menghormati eksistensi bangsabangsa lain,” ucapnya.
Lurah Dangdeur Imamul Imamul Haqiqi, S.STP mengapresiasi Linda Megawati yang telahmenyapa masyarakat Kelurahan Dangeur. Kehadiran Anggota MPR ini mengingatkan pentingnya pemahaman masyarakatakan 4 Pilar. (adv)