Catat! Jajanan Kekinian yang Lagi Viral, Mau Beli yang Mana?

Catat! Jajanan Kekinian yang Lagi Viral, Mau Beli yang Mana?
Catat! Jajanan Kekinian yang Lagi Viral, Mau Beli yang Mana?. Ilustrasi Foto : review bukalapak
0 Komentar

Food & Traveling – Jajanan kekinian memang selalu dicari dan digemari agar tidak ketinggalan. Jajanan kekinian sangat cocok disajikan saat berkumpul bersama teman-teman.

Setiap tahun, tren jananan kerap berubah datang dan pergi. Jajanan kekinian di tahun lalu belum tentu akan laris kembali di tahun depan.

Meskipun begitu, bukan berarti makanan di tahun lalu tidak bisa bertahan dan habis dimakan zaman.

Jangan sampai ketinggalan, berikut jajanan kekinian yang harus kamu coba!

Catat! Jajanan Kekinian yang Lagi Viral, Mau Beli yang Mana?

Baca Juga:Anak Tidur di Lantai, Apakah Bahaya? Begini PenjelasannyaIKN Nusantara Akan Didominasi oleh Pohon Kelapa, Ini Alasannya

Korean Hot Dog atau Corn Dog

Makanan ini viral akibat adanya drama korea sehingga banyak orang yang mencarinya.

Korean hot dog sendiri memiliki banyak macam. Hal ini lah yang membuat jajanan kekinian satu ini digemari oleh banyak orang.

Pasalnya, Korean hot dog bisa disantap ditambah dengan saus yang pedas. Kamu juga bisa menambahkan bubuk gula agar makanan ini jadi sedikit memiliki rasa manis.

Bukan hanya itu, Korean hot dog pun bisa ditambahkan kentang untuk rasa yang berbeda.

Se’i Sapi

Se’i adalah makanan khas dari Nusa Tenggara Timur. Makanan ini pun menjadi jajanan kekinian karena saat ini banyak restoran se’i yang memakai daging sapi.

Se’i adalah makanan khas NTT yang sebenarnya berbahan dasar babi.

Se’i sendiri adalah daging asap yang memiliki aroma dan rasa yang sangat unik. Se’i biasa disantap dengan berbagai sambal dan dicampurkan dengan nasi.

Baca Juga:Berikan Semangat Produk Dalam Negeri, Hari Belanja Brand Lokal 2022 DigelarPolri Buka Suara Tentang Kasus Minyak Goreng di 9 Provinsi, Modusnya Mayoritas Tak Sesuai HET

Untuk mencari restoran se’i sapi pun kini tidak susah, bisa ditemukan di berbagai tempat, terutama area perkotaan.

Memiliki rasa yang lezat, se’i sapi pun menjadi jajanan kekinian yang masih digandrungi hingga saat ini.

Salted Egg

Salted egg ternyata masih unggul dari tahun ke tahun. Masih banyak berbagai macam menu yang memakai salted egg supaya rasanya lebih menggiurkan.

0 Komentar