PASUNDANEKSPRES, Lifestyle – Bekas jerawat memang merupakan masalah utama dalam penurunan kepercayaan diri bagi sebagian orang.
Umumnya bekas jerawat akan muncul sebagai hiperpigmentasi atau perubahan rona kulit menjadi coklat atau merah, depressed scar atau bopeng, serta raised scar atau keloid.
Maka, penting sekali untuk mengetahui produk untuk membantu menghilangkan bekas jerawat ini.
Baca Juga:Shin Tae-yong Ingin Indonesia Jumpa Vietnam di Final SEA Games 2021Jadwal Uber Cup 2022 Hari Ini, Indonesia vs Jerman
Rekomendasi 7 Produk untuk Menghilangkan Bekas Jerawat
COSRX Advanced Snail 92 All in One Cream
Apabila masalah bekas jerawat kamu dipicu oleh jerawat breakout, cobalah untuk menggunakan produk yang satu ini. Namun sebelum itu, pastikan dulu kamu untuk menghentikan penggunaan skincare lama terlebih dahulu karena dikhawatirkan bisa menjadi salah satu penyebab bekas jerawat sulit hilang.
Setelah penggunaan rutin, tak hanya bekas jerawat yang akan memudar, melainkan kulit pun akan terasa lebih lembap tanpa kesan berminyak.
Harga: Mulai dari Rp 305.000
Garnier Pure Active Sensitive Anti Acne
Bagi pemilik kulit yang sensitif harus ekstra hati-hati memilih produk skincare, terlebih jika kulit kamu mudah berjerawat. Kabar baik bagi kamu pemilik kulit sensitif yang acne prone, produk Garnier ini diformulasikan untuk Anda.
Selain mengurangi peradangan akibat jerawat, kandungan zinc yang ada pada Garnier Pure Active Series Anti Acne ini juga bisa membersihkan pori-pori.
Harga: Mulai dari Rp50.000
Lacoco Hydrating Divine Essence
Apabila kamu mencari krim yang bisa mengatasi masalah jerawat serta mencegah munculnya tanda penuaan, inilah jawabannya. Produk satu ini mampu meningkatkan kekencangan kulit dan mengurangi hiperpigmentasi, termasuk noda hitam akibat jerawat.
Lacoco Hydrating Divine Essence bisa digunakan baik pada pagi, malam, atau sebelum menggunakan makeup.
Harga: Mulai dari Rp265.500
Verile Acne Blemish Cream
Produk yang satu ini mudah dikenali karena tampilan kemasannya yang memakai kesan ceria. Tidak lupa, kandungan bahan-bahan naturalnya relatif aman untuk kulit.
Harga: Mulai dari Rp 32.000
Baca Juga:4 Cara Menghilangkan Noda Teh dan Kopi Pada CangkirResep Sambal Cumi Asin, Menu Masakan di Siang Hari
Safi White Expert Oil Control & Anti Acne Cream
Kamu cukup mengoleskan krim ini setiap pagi dan malam untuk memperbaiki bekas jerawat. Kandungan aktif phytosphingosine yang ada di dalamnya berfungsi sebagai anti-aging serta mendukung sistem pertahanan alami kulit.