PAGADEN BARAT-KarangbTaruna Desa Pangsor bersama Pemdes Pangsor Kecamatan Pagaden Barat menggelar Karnaval Agustusan yang diikuti masyarakat dari 7 RW seDesa Pangsor, Minggu (21/8).
Kepala Desa Pangsor Nunung Toyibah mengatakan, momentum peringatan hari kemerdekaan tahun ini, pihaknya bersama Karang Taruna sebagai panitia menyelenggarakan Karnaval.
Karnaval tersebut bertujuan untuk menggugah rasa patriotisme dan semangat perjuangan kemerdekaan 17 Agustus 1945. Menanamkan rasa cinta tanah air dalam bingkai NKRI.
Baca Juga:Karang Taruna Gelar Panjat Pinang Hari KemerdekaanWarga PPK Jalan Sehat lewat Polandia, Puluhan Doorprize Dibagikan ke Warga
Oleh karena itu diapun mengintruksikan kepada perangkat desa, kader posyandu, lembaga desa, hingga RT dan RW untuk ikut serta dan membawa kontingen karnavalnya masing masing.
Karnaval juga menjadi media silaturahmi dan pemersatu masyarakat desa Pangsor secara umum.
‘Duli pejuang kita memmanggul senjata, sekarang kita isi dengan kegiatan positif, mengisi hari hari kemerdekaan ini dengan profesinya masing masing, sebagai wujud rasa syukur atas karunia kemerdekaan ini” katanya.
Ketua Panitia Pelaksana Karnaval Vicky Firmansyah menyampaikan bahwa Karnaval diikuti oleh tujuh kontingen dari tujuh RW seDesa Pangsor. Mereka antusias menampilkan aneka mobil hias seperti Tank Waja alat berat perang kemerdekaan.
Mengenakan baju warna warni, mulai dari anak sekolah, dokter, petani, insinyur, pedagang, pejabat publik dengan baju ala Camat dan masih banyak lagi.
“Ya alhamdulillah semua berjalan lancar antusias semangat kemerdekaan 45,” tuturnya.
Dalam.Karnaval.itupun panitia juga mengundi kupon gratis bagi mereka yang beruntung dapat doorfrize dengan hadiah utama TV LED.
Ketua Karang Taruna Desa Pangsor “Bersatu” Ayat mengucapkan terimakasih kepada panitia, pemdes Pangsor dan masyarakat dari tiap.RW yang telah ikut berpartisipasi memeriahkan dan meramaikan Karnaval ini. Semoga acara ini menjadi agenda tahunan dan lebih semarak lagi.(dan).