Ragam – Bukan hanya makanan bergizi, susu juga penting untuk ibu hamil guna memberikan nutrisi yang cukup. Pertumbuhan dalam kandungan adalah kondisi yang harus dijaga karena saat itulah otak mulai berkembang.
Maka dari itu, ibu membutuhkan gizi yang cukup supaya anak dalam kandungan tumbuh dengan baik.
Susu ibu hamil adalah salah satu cara yang dapat memenuhi kebutuhan gizi seperti kalsium, asam folat, protein, vitamin dan zat besi.
Baca Juga:5 Rekomendasi Susu Formula Bebas Laktosa, Aman Bagi Anak!10 Rekomendasi Tempat Makan di Bandung, Bikin Nagih!
Apabila kamu sedang mencari rekomendasi susu ibu hamil, berikut beberapa opsi yang bisa kamu pilih :
5 Rekomendasi Susu Ibu Hamil untuk Penuhi Kebutuhan Janin
Prenagen Mommy Kacang Hijau 400Gr
Untuk mengonsumsi susu prenagen mommy kamu perlu menyeduhnya terlebih dahulu. Memiliki tekstur yang encer juga rasa yang enak membuat kamu tidak akan merasakan mual. Susu ini aman dikonsumsi pada kehamilan trimester 2 dan 3.
Kandungan Prenagen Mommy cukup lengkap, terdiri dari nutrisi mikro seperti witmin B6, mineral, asam folat dan zat besi, serta nutrisi makro yang terdiri atas karbohidrat, protein dan lemak.
Lactamil Inisis Coklat Minuman untuk Ibu Hamil
Beberapa ibu hamil, mengalami rasa mual yang disertai dengan muntah yang berlebihan. Untuk meminimalisir hal tersebut, kamu bisa mengkonsumsi Lactamil sebagai susu ibu hamil tanpa merasakan mual.
Di dalam susu ibu hamil ini terdapat formula ADIK+ yakni asam folat, vitamin D, iron, dan kalsium. Tersedia dalam varian rasa cokelat, vanila dan strawberry. Kamu dapat memilih sesuai selera.
Bukan hanya itu, lactamil juga gampang untuk diseduh dan rasa lezat yang dapat dinikmati di saat senggang. Teksturnya sedikit kental, tetapi mudah untuk diserap, sehingga tidak mengganggu asam lambung jika kamu memiliki masalah terkait pencernaan.
Anmum Materna Cokelat 200grÂ
Baca Juga:Manfaat Buah Cermai Bagi Kesehatan, No 4 Disukai Wanita!Bukan Obat Sirup, Berikut Ramuan Alami Penurun Demam
Anmum Materna diperkaya dengan nutrisi untuk kebutuhan ibu hamil dan juga janin. Memiliki nuelipid untuk nutrisi penting bagi perkembangan otak janin. Teksturnya kental menjadikan rasa lebih gurih dan enak.
Susu ini juga diperkaya dengan asam folat tinggi untuk perkembangan otak dan serat pangan yang dapat menjaga pencernaan. Tersedia varian rasa strawberry, vanila dan cokelat untuk menemani masa kehamilan kamu.