Keysha Kitchen Hadirkan Menu Cake BTS di Acara Festival UMKM Presisi

Keysha Kitchen Hadirkan Menu Cake BTS di Acara Festival UMKM Presisi
0 Komentar

SUBANG-Polres Subang Gelar Festival Kreasi Pangan Presisi Kapolres Cup di Mapolres Subang pada Senin (21/11/22).

Turut mengundang para pelaku Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM) untuk mengikuti lomba Kreasi Makanan Khas Subang tanpa tepung terigu.

Salah satu peserta UMKM dari Keysha Kitchen pun turut mengikuti perlomban tersebut. Owner Keysha Kitchen, Dewi menuturkan alasannya ikut serta dalam festival karena ingin mencoba membuat menu baru yang tidak menggunakan tepung terigu, menu baru tersebut yaitu Bolu Talas Subang atau disebut BTS.

Baca Juga:Anggaran Hanya Tersisa Rp260 Miliar, Ini Langkah yang Dilakukan Pemkab SubangJadwal Pendaftaran PPK dan PPS Pemilu 2024 di Karawang, Resmi Dibuka

“Bolu Talas Subang ini merupakan bolu yang bahan bakunya tidak menggunakan tepung terigu, tapi menggunakan tepung talas ATB produksi Subang,” jelas owner Keysha Kitchen, Dewi.

“Selain itu, komposisi lain seperti telur, gula, dan santan juga digunakan dalam pembuatan bolu talas ini. Jadi hanya bahan-bahan seperti itu saja, dan sama sekali tidak memakai tepung terigu,” ungkapnya.

Menurut Dewi, membuat resep bolu talas lembut cukup mudah karena hanya menggunakan pasta talas, jadi tidak perlu mengolah talas dari awal.

“Memiliki tekstur manis dan lembut membuat bolu talas lembut ini akan disukai dan membuat ketagihan,” kata Dewi.

Untuk sementara ini, Keysha Kitchen hanya membuat Bolu Talas Subang eklusif hanya di Festival Pangan Presisi, dan belum produksi untuk pangsa pasar dikarenakan bahan baku tepung talas di Subang masih terbilang langka dan mahal. (cdp)

 

0 Komentar