Harga alat eyelash extension ini sangat bervariasi. Kamu pun bisa membeli yang sesuai dengan kebutuhan, akan tetapi pastikan berkualitas baik, ya.
7. Manfaatkan Media Sosial
Di era serba digital seperti saat ini, memanfaatkan media sosial untuk keperluan bisnis sangatlah umum, bahkan menjadi salah satu kebutuhan.
Oleh sebab itu, buatlah akun bisnis yang profesional di media sosial, seperti Instagram, Facebook, TikTok, dan media sosial lain yang sekiranya juga digunakan oleh para target pasar usahamu.
Baca Juga:10 Rekomendasi Film Zombie Terbaik, Seram dan Sadis!Free Link Nonton Film Netflix ‘Carter’ yang Diperankan Oleh Aktor Jo Woon, Klik Linknya Disini!
Lengkapi profil dengan nama usaha, lokasi, informasi kontak, harga eyelash extension, dan informasi lainnya yang sekiranya dibutuhkan oleh pelanggan.
Promosikanlah bisnis eyelash extension kamu melalui media sosial. Dengan membagikan testimoni pelanggan dan menjelaskan pilihan jasa yang ditawarkan.
Dengan membuat profil usaha yang menarik di media sosial, kamu pun bisa mendapatkan lebih banyak pelanggan.
Apalagi, kekuatan internet sangatlah besar, kamu bisa menjangkau lebih banyak orang melalui media sosial.
Jadi, jangan sampai melewatkan platform yang satu ini untuk promosi usaha, ya.
8. Pelayanan yang Berkualitas
Jangan lupa untuk melayani setiap pelanggan yang datang ke salon kecantikan kamu dengan sepenuh hati.
Bersikaplah ramah dan sopan santun kepada mereka sehingga pelanggan memiliki pengalaman yang menyenangkan.
Baca Juga:Free Link Nonton Film The Medium Sub Indo, Film Horor Thailand Penuh Mistis!6 Resep Cemilan Kekinian 2023
Dengan pengalaman positif, pelanggan pun tak akan ragu untuk mengunjungi salon dan menggunakan jasa eyelash extension kamu kembali.
Pengalaman dan pelayanan yang memuaskan ini juga bisa membantu kamu mendapatkan pelanggan baru, lho.
Karena pelanggan yang mendapat pelayanan menyenangkan biasanya tak akan ragu untuk merekomendasikan jasamu kepada pelanggan lain.
9. Tetapkan Harga yang Sesuai
Dalam menjalankan usaha dagang maupun jasa, penentuan harga jual menjadi salah satu hal yang penting untuk diperhatikan.
Tak terkecuali, dalam menjalani usaha eyelash extension. Pastikan kamu menentukan harga jasa yang sesuai.
Untuk membantu kamu dalam menentukan harga jasa untuk pelanggan, coba lakukan riset pasar.
Lihatlah berapa harga minimum atau standar dari jasa eyelash extension ini.
Kamu juga bisa menetapkan harga jasa dengan melihat modal yang telah di keluarkan.