Para Penantang Ruhimat Siap Bertarung di Pilkada Subang 2024
SUBANG-Sejumlah figur tengah dipersiapkan untuk maju menjadi calon Bupati Subang dalam Pilkada Subang 2024. Mereka antara lain Asep Rochman Dimyati (ARD), Farah Puteri Nahlia (Neng Farah), Aceng Kudus dan Lukmantias Amin (Kang Lukmantias).
Keempat nama itu sudah terang-terangan akan maju di Pilkada Subang 2024. Baik dari pengakuan pribadi saat diwawancarai awak media maupun statmen dari kader juga masyarakat yang memberikan dukungan kepada nama-nama tersebut.
Keempat nama itu nampaknya akan menjadi penantang Ruhimat. Meskipun Ruhimat belum terang-terangan akan maju kembali di Pilkada 2024 mendatang. Dia hanya pernah berkomentar akan siap maju jika mendapat dukungan dari masyarakat. Ruhimat saat ini tengah fokus menyelesaikan tugasnya sebagai bupati.
Baca Juga:BKPSDM Uji Kompetensi 10 PPT Pratama, Terkait Evaluasi dan Mutasi JabatanBuruan Daftar!! Pinjaman Online Langsung Cair 1 Juta Langsung Acc
Ungkapan Ruhimat itu disampaikan saat menghadiri acara Ngobrol Santai Bareng Kang Jimat di Hotel Nalendra, beberapa waktu lalu. Meski begitu, kemungkinan besar PDI Perjuangan akan mengusung Ruhimat dalam Pilkada 2024 mendatang. Mengingat saat ini Ruhimat sebagai incumbent, maka peluang diusung maju kembali di kontestasi pemilu sangat besar.
Sementara itu, jika Ruhimat saat ini tengah fokus menunaikan janji-janji politiknya hingga Desember 2023 nanti, sejumlah figur juga tengah fokus meraih dukungan dari masyarakat agar bisa menjadi Bupati Subang.
Asep Rochman Dimyati
Misalnya ARD. ARD tercatat sebagai bakal calon bupati Subang dari partai NasDem. Baliho ARD siap maju sebagai calon bupati sudah tersebar di berbagai wilayah.
ARD pria yang memiliki tampang rupawan ini, sukses mengantarkan pasangan Jimat – Akur pada Pilkada 2018 lalu sampai terpilih. DiaIah yang menjadi ketua tim pemenangan kala itu, berhasil menarik simpat masyarakat juga jejaringnya yang lain.
Terjun ke dunia politik, pada tahun 2010 Asep Rochman Dimyati (ARD) berlabuh di Partai Amanat Nasional (PAN) Subang. Sebelumnya, ARD adalah seorang pengusaha sukses dan pemimpin organisasi masyarakat skala besar.
Asep yang menjadi Ketua DPD PAN kala itu ikut dalam pesta demokrasi Pilkada tahun 2014, bersama pasangannya Agus Masykur Rosyadi. Agus saat ini menjabat sebagai wakil Bupati Periode 2018-2023.
Pasangan ARD dan Agus Masykur di-branding dengan singkatan Kasep, namun gagal dan tidak terpilih oleh masyarakat. Tahun 2019, ARD pun mengikuti Pileg DPR RI. Kala itu, ia optimis bisa mendulang suara dari Tiga kabupaten yaitu Subang, Sumedang dan Majalengka, namun hasilnya tetap gagal.