Senada disampaikan Ketua Pelaksana Asep Nurhuda, M.Pd. Disebutkannya, kegiatan semacam ini rutin dilaksanakan Fokusdas. Adapun tahun ini rangkaian kegiatan diawali dengan Pelatihan Platform Merdeka Mengajar.
“Seminar parenting yang menghadirkan Prof. Vina sebagai narasumber ini merupakan rangkaian yang kedua. Kemudian akan dilanjutkan dengan berbagai lomba. Di antaranya lomba presentasi media pembelajaran di SD Labschool, lomba ranking satu di Rabbani, lomba voli di Dispora, dan lomba debat di SDIT Cendekia, serta lomba vokal di SD Plus Al-Muhajirin 1,” kata Asep.
Selanjutnya, akan digelar gabungan donasi kemanusiaan dari 45 SD anggota Fokusdas. Nantinya, lanjut Asep, donasi tersebut akan disalurkan untuk para korban di Palestina. “Rangkaian kegiatan akan ditutup dengan pertandingan persahabatan antara Linuhung FC melawan Fokusdas FC,” ujarnya.
Baca Juga:Cegah Pecah Belah Masyarakat Jelang Pemilu Tahun 2024 di SubangSate Maranggi Ajiiib Purwakarta, Aroma Khas dan Empuk
Lebih lanjut Asep menyebutkan, digelarnya seluruh rangkaian kegiatan semata-mata untuk peningkatan kualitas pendidikan. “Juga memberikan pemahaman kepada masyarakat sehingga kolaborasi antara trisentra pendidikan dapat berjalan dengan baik,” ucap Asep.(add/sep)