Longsor Januari, BBWS Citarum Baru Survey Tanggul di Desa Karangmulya

Longsor Januari, BBWS Citarum Baru Survey Tanggul di Desa Karangmulya
0 Komentar

SUBANG-Tanggul Sungai Cipunagara di Blok Makam Panjang Desa Karangmulya yang jebol mulai mendapat tanggapan. Belum lama ini, Satker OP 2 BBWS Citarum melakukan survey untuk penanganan tanggul tersebut.

Sekretaris Desa Karamgmulya Komarudin mengatakan, pasca longsoran yang terjadi pertengahan bulan Januari lalu, sejumlah langkah telah ditempuh. Langkah tersebut berkaitan dengan rencana penguatan tanggul tersebut.

“Apalagi ini menjelang puncak musim hujan, jadi memang penanganan nya harus dilaksanakan segera,” kata Komarudin.

Baca Juga:Pengelola Wisata Taman Anggur Subang Terancam Pidana, Polres Subang Akan Panggil Semua PihakKelanjutan Pemekaran Pantura Subang Tidak Jelas

Ia juga menambahkan, belum lama ini bersama beberapa Kepala Desa di Kecamatan Legonkulon telah berupaya untuk mengumpulkan dana swadaya. Dana tersebut akan dialokasikan untuk kegiatan penguatan tanggul.

“Kita sudah minta alat berat dari Pemkab dan operasionalnya nanti swadaya di sini,” imbuhnya.

Disisi lain, tanggul tersebut juga telah disurvey oleh pihak dari BBWS melalui Satker OP 2. Rencananya, tanggul tersebut akan dilakukan penguatan.

“Ya ada kemungkinan tanggul yg ada di kupas dulu selanjutnya akan dilakukan penanganan seperti yang di Blok Lapang sepakbola,” imbuhnya.

Sebelumnya, longsoran tersebut telah terjadi sejak pertengahan Januari lalu. Pihaknya juga telah melayangkan surat terkait permohonan penanganan tanggul tersebut pada BBWS.

“Tanggul sepanjang 300 meter dengan ketinggian longsoran 50-100cm ini tentunya cukup memprihatinkan dan membahayakan,” ucapnya.

Untuk itu pihaknya berharap agar BBWS dapat melakukan tindakan darurat. Apalagi kondisi penurunan tanggul tersebut terjadi diduga akibat identitas hujan yang cukup tinggi beberapa hari lalu serta debit air Cipunagara juga yang sempat tinggi.

Baca Juga:Tolak Rencana Pencabutan SKB 2 Dirjen dan 1 Deputi Tenaga Kerja Bongkar Muat Pelabuhan BereaksiPCNU Subang Persiapkan Harlah NU ke-96

“Tanggul tersebut berfungsi untuk menahan debit air Cipunagara selain itu juga untuk akses jalan, sekarang kondisinya longsor dan kami berharap agar secepatnya ada penanganan,” ujarnya.(ygi/vry)

0 Komentar