RAGAM- Srikaya adalah salah satu buah tropis yang banyak ditemui di Indonesia. Rasanya yang manis dan enak membuat buah ini banyak digemari masyarakat.
Bukan hanya rasanya yang manis, buah ini juga memiliki manfaat yang baik untuk tubuh, ini dia 5 manfaat buah Srikaya untuk kesehatan.
- Mencegah Penyakit Darah Tinggi
Manfaat yang pertama yaitu mencegah dan menurunkan tekanan darah tinggi. Tekanan darah yang tinggi dapat memicu penyakit berbahaya seperti serangan jantung dan stroke.
Baca Juga:Daftar 5 Makanan yang dapat Menambah Tinggi Badan5 Daun yang Berkhasiat untuk Obat Herbal
Didalam buah srikaya terkandung mangnesium dan kalium yang tinggi. Kedua kandungan ini dapat membantu tubuh untuk melebarkan pembuluh darah sehingga membantu untuk menurunkan tekanan darah.
- Menjaga Kesehatan Pencernaan
Buah srikaya tinggi akan serat yang baik untuk sistem pencernaan. Buah srikaya memiliki sifat sebagai astringen yang membantu mengurangi kandungan air pada feses dan dapat menurunkan frekuensi buang air besar, sehingga dapat mencegah gangguan pencernaan seperti diare dan sembelit.
- Menjaga Kesehatan Mata
Kandungan Vitamin A yang tingi membuat srikaya baik untuk kesehatan mata. Srikaya juga banyak mengandung antioksidan salah satunya adalah lutein.
Dengan mengonsumsi buah ini, kita dapat memperoleh asupan lutein tinggi, yang dapat mencegah penyakit pada mata seperti katarak dan mata rabun. Kadar lutein yang tinggi dalam darah dapat menurunkan resiko penyakit katarak hingga 27%.
- Menurunkan Kolestrol
Salah satu manfaat yang paling penting dari srikaya ini adalah menurunkan kadar kolestrol. Buah Srikaya banyak mengandung Niasin yang bisa menurunkan kadar kolesterol jahat sampai 20%.
Selain itu, kandungan niasin juga bisa meningkatkan kadar kolesterol baik yang melapisi arteri dan lapisan halus, sehingga jantung memompa darah dan oksigen.
- Meningkatkan Kesehatan Rambut
Buah srikaya juga baik untuk menjaga dan meningkatkan kesehatan rambut. Srikaya mengandung kolagen dan Vitamin C yang tinggi yang merupakan nurisi baik untuk kesehatan rambut.
Baca Juga:4 Langkah Mencuci Sofa dengan BenarKTNA Jawa Barat Dukung Proses Hukum Penyelewangan Pupuk
Selain itu srikaya juga bisa dimanfaatkan sebagai pembasmi kutu rambut, karena biji buah srikaya mengandung 45% minyak kuning yang merupakan iritan bagi kutu rambut.
Cara menggunakannya adalah mencampur biji buah srikaya kering dengan minyak kelapa dan mengaplikasikannya pada rambut, dan Balut rambut dengan handuk dan biarkan selama 1-2 jam. Cara ini bisa membasmi kutu rammbut dan membuat rambut dan kulit kepala lebih sehat. (Arr/ded)