Ivan Gunawan Bangun Masjid di Afrika, Berikut Deretan Faktanya!

Pembangunan Masjid Ivan Gunawan di Afrika
Sumber: Postingan Instagram Hamzah
0 Komentar

PASUNDANEKSPRES – Artikel ini memberikan informasi berita berupa kabar Ivan Gunawan yang diam-diam melakukan persiapan untuk membangun masjid di Afrika.

Saat ini artis sekaligus desainer ternama Ivan Gunawan Bangun Masjid di Afrika. Tahapnya sudah memasuki dalam proses pembangunan.

Diketahui, Ivan Gunawan membangun masjid disana dengan bantuan dari pria bernama Hamzah.

Baca Juga:Osteoarthritis : Gejala dan Cara MengobatinyaRekomendasi Wisata Alam Untuk Self-Healing

Dirinya membagikan kabar tersebut melalui akun media sosial pribadinya yang mengunggah ulang postingan dari @hamzah.tamimy di Instagram.

Kemudian, simak deretan fakta Ivan Gunawan bangun masjid di Afrika tersebut:

1. Proyek amal milik pribadi

Pembangunan masjid di Afrika ini adalah proyek amal milik pribadi dari Ivan Gunawan yang juga dibantu oleh Hamza. Hal ini diketahui dari unggahan video singkat berdurasi 32 detik di Instagram pribadi milik Hamzah.

Pada potongan video singkat tersebut, Hamza mengungkapkan rasa bahagia karena keberangkatannya ke Uganda Barat, Afrika yang didukung penuh oleh Ivan Gunawan.

“Ga nyangka banget sih keberangkatan kali ini di support total sama kak @ivan_gunawan, dari di repost, transfer dana yang bikin gue sama @yudhanurzahra sujud sukur merinding, dan langsung minta dibangunin masjid dengan nama Masjid Indonesia,” tulis Hamza pada caption unggahannya, Sabtu (9/4) lalu.

2. Ukuran masjid yang besar

Kemudian, Hamzah juga memberikan keterangan bahwa Masjid Indonesia by Ivan Gunawan ini merupakan masjid dengan ukuran yang besar dengan kapasitas hingga 500 orang. Angka itu disebut oleh Hamza adalah terbesar jika dibandingkan dengan masjid-masjid yang ada di sana. Mengingat di Rawabarangga ada sekitar 5 ribu penduduk.

“Ini masjid yang cukup besar, karena biasanya masjid-masjid yang dibuat di sini paling cuma menampung 150 sampai 200, tapi ini mencapai hampir dua kali lipatnya,” jelas Hamza dalam video.

3. Dalam proses pembangunan

Baca Juga:Lebih Ringan, Sopir Vanessa Angel Divonis 5 Tahun Penjara5 Manfaat Daun Kemangi Untuk Kesehatan

Pada video, Hamzah juga menjelaskan bahwa ia sedang di lokasi pembangunan masjid. Saat ini, proses pembangunan Masjid Indonesia by Ivan Gunawan sedang memasuki tahap pembebasan lahan. Hamza juga memberi kabar bahwa sejumlah warga sekitar ikut membantu menebang beberapa pohon di lahan untuk masjid.

0 Komentar