FOOD-Nastar merupakan salah satu kue kering sajian khas Idul Fitri. Bagaimana tidak, kue kering ini merupakan kue yang sering disajikan di Hari Raya Idul Fitri.
Nama nastar berasal dari bahasa Belanda yaitu ‘ananas’ yang berarti nanas, dan ‘tar’ yang berarti kue atau pie. Jadi, nastar sendiri memiliki arti kue nanas.
Kue ini bagian luarnya renyah, manis dengan isian selai yang asam manis. Variasi bentuk dan paduan adonannya sangat beragam.
Baca Juga:Mengapa Lebaran Identik dengan Kue Kering? Ini PenjelasannyaInilah 6Â Kue Khas Lebaran yang Tak Pernah Terlewatkan
Penasaran bagaiamana resep dan cara membuat kue nastar khas Idul Fitri? Berikut ini resep dan cara membuatnya :
Bahan-bahan :
500 gram tepung terigu
300 gram mentega
200 gram margarin
150 gram gula halus
2 kuning telur
2 sdm susu bubuk
Bahan selai :
1 buah nanas, parut
300 gram gula pasir
½ sdt bubuk kayu manis
½ sdt garam
Cara Membuat :
1. Kocok mentega, margarin, dan gula halus sampai gula larut. Tambahkan kuning telur, susu bubuk, dan tepung terigu, aduk rata lalu sisihkan.
2. Untuk selai, campurkan semua bahan, lalu masak dengan api kecil sambil diaduk hingga airnya habis. Memasaknya membutuhkan kesabaran ya, karena bisa menghabiskan waktu hingga berjam-jam.
3. Aduk selai nanas sampai bawah agar selai tidak gosong, angkat saat nanas sudah berwarna merah kecoklatan dengan wangi selai yang khas.
4. Ambil adonan nastar ecukupnya, pipihkan. Isi dengan selai dan di bentuk bulat-bulat.
Baca Juga:Resep Koktail Buah, Sajian Minuman Saat LebaranResep Opor Ayam Menu Spesial Lebaran
5. Tancapkan cengkeh dibagian atasnya, atur di loyang yang sudah diolesi margarin, lalu olesi permukaan dengan kuning telur.
6. Panggang di dalam oven bersuhu 150 derajat celcius hingga setengah natang selama 20 menit.
7. Keluarkan nastar dari oven dan olesi lagi permukaannya dengan kuning telur, lalu panggang kembali hingga matang.
8. Angkat dan dinginkan lalu simpan nastar di dalam toples.
Selamat mencoba. (cdp)