Harga Minyak Melambung Ke Level Paling Atas 13 Pekan Terakhir, Harga BBM Diprediksi Ikut Meroket

UPDATE! Daftar Harga BBM Pertamina Agustus 2022, Naik Lagi!
0 Komentar

Klub otomotif AAA mengatakan rata-rata harga bensin reguler ritel nasional mencapai rekor USD4,955 per galon, Rabu.

Indeks saham China dan Hang Seng Hong Kong menyelesaikan perdagangan pada penutupan tertinggi dua bulan.

Trader minyak memperkirakan permintaan bahan bakar akan kembali stabil karena penguncian untuk mengatasi pandemi mereda di importir minyak terbesar dunia itu.

Baca Juga:Menjelang Idul Adha, Wabah Penyakit Kuku dan Mulut Pada Hewan Menjadi Perhatian, Begini Ciri-cirinyaBank Dunia Ungkap Ekonomi Indonesia Mampu Beradaptasi di Tengah Risiko Global

“Dengan pulihnya permintaan sebanyak 1,0 juta barel per hari di China dan meningkat secara musiman di Amerika, bahkan rekor penarikan SPR mungkin terbukti tidak cukup kuat untuk menyeimbangkan pasar yang kekurangan pasokan secara signifikan,” kata analis EBW Analytics.

Badan Energi Internasional menghimbau bahwa Eropa, yang menjatuhkan sanksi kepada Rusia setelah invasinya ke Ukraina, dapat menghadapi kekurangan energi pada musim dingin mendatang.

Disamping penawaran, trader mencatat beberapa negara dapat menghadapi persoalan dalam meningkatkan output.

Di Norwegia, sejumlah pekerja minyak berencana untuk melaksanakan aksi mogok mulai 12 Juni karena masalah pembayaran, menempatkan beberapa produksi minyak mentah dalam risiko penutupan. (fin/yni)

 

0 Komentar