Jelang Pemilu 2024, Kapolres Subang Sambangi PKB

Jelang Pemilu 2024, Kapolres Subang Sambangi PKB
0 Komentar

SUBANG-Jelang pemilu 2024 Kapolres Subang mengunjungi sejumlah parpol peserta pemilu di Subang. Kali ini Kapolres Subang AKBP Sumarni berkunjung ke kantor DPC PKB Subang di jalan Otista Kelurahan Karanganyar, Rabu (14/2).

Kunjungan silaturahmi Kamtibmas Kapolres Subang AKBP Sumarni ke DPC PKB Subang digelar dalam rangka menjelang Pemilu 2024.

Turut hadir dalam Silaturahmi Kamtibmas ini Sekretaris DPC PKB Subang Jaka Septya Arizona, Bendahara DPC PKB Subang yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Subang Lina Marliana dan seluruh Anggota dan Pimpinan FPKB DPRD Subang.

Baca Juga:Petugas dan Narapidana Lapas Subang Ikuti Donor DarahDisdikbud Subang Minta Sekolah Antisipasi Cegah Aksi Penculikan Anak

Serta seluruh pimpinan badan otonom (Banom) PKB Subang yakni dari Garda Bangsa, Perempuan Bangsa, dan Garda BMI.

Ketua DPC PKB Subang Zaenal Mutaqin mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kapolres ke Kantor DPC PKB Subang. “Mudah-mudahan kunjungan silaturahmi ibu Kapolres AKBP Sumarni ini bisa membawa keberkahan bagi kita semua,” kata Zaenal Mutaqin Ketua DPC PKB Subang.

Zaenal juga mengucapkan terima kasih kepada Polres Subang di bawah kepemimpinan AKBP Sumarni yang telah menjaga kondusifitas dan ketertiban di Kabupaten Subang.

Di hadapan Kapolres, Zaenal menyebutkan bahwa PKB Kabupaten Subang memiliki platform perjuangan yang tertuang dalam “PKB Subang Gotong Royong Melayani Umat”.

“Karena semata-mata perjuangan kita adalah untuk memberikan kemaslahatan untuk kepentingan masyarakat dan kepentingan rakyat, sebagaimana hal tersebut juga dilakukan ibu Kapolres dan jajaran melayani keamanan dan ketertiban masyarakat,” kata Zaenal.

Sementara itu, Kapolres Subang AKBP Sumarni mengatakan, pihaknya sengaja keliling ke setiap partai dalam sosialisasi Kamtibmas jelang Pemilu 2024 ini agar bisa bertemu langsung dengan keluarga besar setiap partai di Kabupaten Subang.

“Saya bisa lihat keluarga besarnya, walaupun gak bisa semuanya, paling tidak sebagian besar sudah kenal, kalau kita ketemu di jalan bisa saling menyapa,” ujar AKBP Sumarni.

Baca Juga:Disdikbud Subang Konsen Tingkatkan Kompetensi Guru Hingga Kawal Pengangkatan PPPKSatu-satunya di Subang, Rumah Sakit Hamori Miliki CT Scan

Menjelang pesta demokrasi 2024 serta menjelang tahapan pelaksanaan Pemilu 2024  Polres Subang berharap semuanya bisa berjalan dengan lancar kondusif dan aman.

“Ini adalah pesta demokrasi kita, pesta rakyat Indonesia kita jaga bersama pesta ini supaya kemeriahannya bisa dirasakan semua warga masyarakat,” ujar dia.

0 Komentar