Camilan dari Bahan Sosis, Telur yang Praktis dan Lezat

Camilan dari Bahan Sosis, Telur yang Praktis dan Lezat
Camilan dari Bahan Sosis, Telur yang Praktis dan Lezat (sumber foto: freepik)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Saat merasa lapar dan ingin menikmati camilan praktis yang lezat dari sosis dan telur, bisa menjadi pilihan yang sempurna.

Resep ini sederhana dan mudah diikuti. Dalam waktu singkat, Anda bisa menyiapkan camilan yang enak ini untuk dinikmati sendiri atau bersama keluarga.

Tidak memerlukan bahan-bahan yang sulit, cara pembuatannya pun bisa dilakukan dengan mudah dan sederhana oleh sendiri.

Dalam waktu pembuatannya juga tidak membutuhkan waktu yang lama.

Baca Juga:Inilah Cara Mudah Menurunkan Kadar Kolesterol Secara Alami dan AmpuhBursa Transfer Real Madrid: Karim Benzema Mendapatkan Tawaran Besar dari Klub Arab Saudi

2 butir telur ayam
– 3 sosis sapi atau ayam, sesuai selera yang diinginkan
– Garam dan lada secukupnya
– Mentega secukupnya

Inilah cara pembuatannya:

1. Pertama, siapkan teflon dan panaskan. Kemudian panggang sosis sebentar di atas teflon yang sudah diolesi mentega. Hal ini akan memberikan rasa yang lebih gurih pada sosis.

2. Selanjutnya, kocok lepas telur dalam sebuah mangkuk. Tambahkan garam dan lada secukupnya sesuai dengan selera Anda. Kocok telur hingga tercampur dengan baik.

3. Setelah itu, tuangkan telur yang sudah dikocok ke dalam teflon yang sudah dipanaskan. Pastikan api dalam keadaan sedang agar telur matang merata.

4. Setelah telur mulai mengeras, letakkan sosis yang sudah dipanggang di atasnya. Usahakan untuk meletakkannya dengan rapi di tengah-tengah telur yang terbentuk.

5. Kemudian, gulung sosis pelan-pelan menggunakan spatula atau sendok kayu. Pastikan sosis menempel dengan baik pada telur yang sudah mengeras.

6. Terakhir, tusuk Sostel dengan tusuk sate untuk menjaga bentuknya saat disajikan. Anda juga dapat menambahkan saus favorit sesuai dengan selera masing-masing.

Baca Juga:Mendapatkan Pinjaman Online dengan Livin by Bank Mandiri: Cara Mudah, Praktis dan Tanpa AgunanCara Menurunkan Kadar Kolesterol Tinggi dan Meningkatkan Kesehatan Tubuh

Sostel siap disajikan! Anda bisa menikmatinya sebagai camilan di waktu luang atau sebagai hidangan pendamping saat berkumpul bersama keluarga. Sajikan Sostel hangat agar rasanya tetap nikmat.

0 Komentar