PLN Tasikmalaya Kota Menanggulangi Gangguan Listrik Akibat Cuaca Ekstrem

PLN Tasikmalaya Kota Menanggulangi Gangguan Listrik Akibat Cuaca Ekstrem
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Dampak cuaca buruk yang melibatkan hujan deras dan angin kencang di Kota Tasikmalaya menimbulkan gangguan pada sistem kelistrikan PLN Tasikmalaya Kota.

Gangguan tersebut dipicu oleh pohon tumbang dan terganggunya infrastruktur kelistrikan, mengakibatkan terputusnya aliran listrik kepada pelanggan.

“Andi Junianto, Manager PT. PLN ULP Tasikmalaya Kota, menyatakan bahwa gangguan pada sistem kelistrikan terjadi akibat pohon tumbang yang menyentuh jaringan,” ujar Andi.

Baca Juga:Panwascam Serangpanjang Cek Kesiapan Gudang Penyimpanan Logistik, Pastikan Tidak RusakDoa Pelunas Hutang Ustadz Adi Hidayat, Kesulitan Sebesar Apapun Bisa Dimudahkan dengan Amalan Ini

Daerah yang terdampak pemadaman meliputi sebagian wilayah Kecamatan Cibeureum, Purbaratu, Manonjayo, Kawalu, dan Tamansari.

Pukul 18:00 WIB, pemulihan aliran listrik di seluruh lokasi yang terkena dampak telah berhasil dilakukan.

Namun, beberapa rumah masih mengalami gangguan pada pasokan listrik, dan hal ini terus menjadi fokus penanganan oleh petugas piket dinas gangguan.

PLN mengajak masyarakat untuk melaporkan setiap gangguan pada sistem kelistrikan melalui Aplikasi PLN Mobile.

Selain itu, masyarakat juga diminta untuk mendukung kehandalan kelistrikan dengan menjaga jarak aman antara pohon dan bangunan agar terhindar dari risiko kontak dengan jaringan listrik tegangan menengah (TM). (ygo)

0 Komentar