DKM Masjid Al Musabaqoh Agendakan Kuliah Subuh Selama Ramadhan

Dewan Kemakmuran Masjid Al Musabaqoh Kabupaten Subang
Dewan Kemakmuran Masjid Al Musabaqoh Kabupaten Subang
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES -Menjelang bulan suci ramadhan tahun 1445 Hijriyah ini, Dewan Kemakmuran Masjid Al Musabaqoh Kabupaten Subang akan menyelenggarakan sejumlah amaliyah amaliyah yang biasa dilakukan pada bulan ramadhan ini.

Ketua DKM Masjid Al Musabaqoh H. Dadang Kurnianudin menyampaikan bahwa, DKM akan membuat jadwal imam shalat isya sekaligus taraweh, juga pengajian umum kitab kuning, yang akan diisi oleh para kiayi dan ustad ternama, seperti KH Abdul Manaf (Ketua MUI Kabupaten Subang), KH Dadan Hamdani dan para kiayi lainnya. 

“Iya seperti biasa pada ramadhan tahun ini, kita akan laksanakan shalat taraweh berjamaah, shalat isya dan tarawih berjamaah, dan pengajian kitab kuning oleh KH Abdul Manaf, KH Dadan Hamdani serta para kiyai ustad yang akan kita dijadwalkan nanti.Juga jadwal imam shalat isya lanjut taraweh serta tausiyah selama ramadhan 1445 hijriyah ini,” katanya.

Baca Juga:Baraya Urang Subang Se-Jabodetabek akan Membangun Rutilahu dan Bagikan Beasiswa di Kota NanasPengurus PCNU Subang Dilantik, Jaga Soliditas dan Lanjutkan Program Kaderisasi

Selain itu, DKM Masjid Al Musabaqoh juga akan menyediakan tajil, membuat jadwal penceramah kultum dan kuliah subuh.

Pengajian itu akan diisi dengan kitab kuning, hadits arbain, nasoihul ibad dan tafsir serta kitab kuning pesantren lainnya.

Salah satu imam Masjid Al Musabaqoh KH. Saeful Malik menyampaikan beberapa hal, perintah berpuasa di bulan ramadhan ini tertuang pada surat al baqoroh ayat 183 dimana disebutkan “Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan kepada kamu sekalian, untuk berpuasa, sebagaimana diwajibkan kepada orang orang sebelum kalian, agar kalian semua bertaqwa”.

Ada pula sebuah hadist yang mengatakan bahwa ” Barangsiapa berpuasa di bulan Ramadhan karena Iman dan mengharap pahala dari Allah maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu (HR Bukhari dan Muslim).

Selain itu ada banyak amalan sunnah yang sangat dianjurkan diantaranya adalah shalat taraweh, juga tadarus al quran, qiyamul lail serta amalan lainnya.

“Semua amalan soleh ini, pahalanya akan dilipatgandakan oleh Allah SWT,” tuturnya.

Dikatakan pula, terkait bulan ramadhan ini, hendaknya nanti saat menjalankan ibadah puasa dan bagi mereka yang tidak puasa agar bisa menghargai menghormati orang yang melaksanakan ibadah puasa itu.

0 Komentar