Kabar Gembira! Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Lebih Mudah Pakai QRIS BJB

Kabar Gembira! Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Lebih Mudah Pakai QRIS BJB
Bank bjb Cabang Subang menyerahkan QRIS (quick response code indonesian standard) secara simbolis kepada SAMSAT Subang di area Samsat Drive Thru Subang, Selasa (31/8).
0 Komentar

SUBANG-Bank bjb Cabang Subang melakukan penyerahan secara simbolis QRIS (quick response code indonesian standard) kepada SAMSAT Subang di area Samsat Drive Thru Subang, Selasa (31/08).

Acara tersebut dihadiri langsung Pemimpin bank bjb Subang Dody Setiawan, Kepala Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah Wilayah Subang (P3DW Subang) Lovita Andriana Rosa dan Kepala Seksi Pendataan dan Penilaian P3DW Subang, Ahmad Zayyidin.

SAMSAT merupakan salah satu lembaga yang diharapkan mampu memberikan pelayanan efisien dan optimal kepada masyarakat dalam pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor, oleh sebab itu bank bjb Cabang Subang hadir memberikan alternatif pembayaran digital berupa QRIS.

Baca Juga:Universitas Subang Sukses Gelar KKNM-MBKM, Ikut Bantu Penanganan Covid-19Prospektus Right Issue Diterbitkan, BRI Optimistis Investor dan Pasar Menyambut Dengan Antusias

Selama ini pembayaran existing meliputi pembayaran tunai, debit menggunakan mesin EDC bank bjb, e-samsat serta t-samsat. Sehingga diharapkan dengan adanya QRIS bank bjb diharapkan memberikan alternatif kemudahan pembayaran pajak kendaraan bagi masyarakat.

“Metode pembayaran QRIS mempunyai kelebihan diantaranya dapat menerima pembayaran dari seluruh e-wallet, seluruh perbankan menerima QRIS sebagai salah satu pembayaran, tidak ada batasan minimun pembayaran, tidak dibebankan biaya tambahan kepada wajib pajak dan realtime,” ujar Pimpinan bank bjb Subang Dedy Setiawan.

Sebagai salah satu bank nasional, bank bjb turut serta berperan aktif dalam progam cashless yang dicanangkan oleh Bank Indonesia. Dengan banyaknya channel pembayaran yang tersedia di SAMSAT Subang diharapkan dapat mendorong Wajib Pajak dalam melakukan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor demi mewujudkan Subang Jawara.(red)

0 Komentar